Kelar membela Timnas Indonesia melawan Arab Saudi, Maarten Paes bersama sang kekasih, Luna Bijl, langsung terbang dari Jakarta ke Bali.
BACA JUGA:Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Ada Marselino Ferdinan
BACA JUGA:Masyarakat Belanda Gerah dengan Program Naturalisasi Timnas Indonesia, Minta FIFA Menghapusnya
Dalam sejumlah unggahan di stories Instagram-nya, Maarten Paes sedang menikmati makanan dan keindahan alam di Pulau Dewata.
Tidak seperti pemain abroad lain yang kembali ke klubnya masing-masing, Maarten Paes memiliki waktu panjang untuk berlibur.
Sebab, sejak 20 Oktober 2024 pagi WIB, klub Maarten Paes, FC Dallas, sudah mengakhiri pertandingannya di tahun 2024.
FC Dallas baru kembali berlatih pada pertengahan Januari 2025, menyambut Major League Soccer (MLS) 2025 yang dimulai sekitar pertengahan Februari 2025.
Berhubung memiliki waktu istirahat yang panjang, apakah Maarten Paes akan memperkuat Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024?
Peluang itu bisa saja terbuka.
Sesuai jadwal, Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Bali mulai Selasa, 26 November 2024.
Pemusatan latihan ini digelar sebagai persiapan tampil di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024 pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.
Shin Tae-yong akan memanggil 33 pemain untuk menjalani pemusatan latihan di Bali.
Dari 33 nama itu, 25 nama di antaranya sudah bocor.
Nama-nama yang sudah rilis ke media adalah Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ivar Jenner, Rafael Struick, Ronaldo Kwateh, Asnawi Mangkualam, dan Pratama Arhan.
Bukan tak mungkin dari delapan nama yang belum dirilis terdapat nama Maarten Paes.
Jika Maarten Paes ambil bagian di Piala AFF 2024, peluang Timnas Indonesia menjadi juara terbuka lebar.