Soalnya, hal itu mutlak kewenangan pelatih.
"Jadi, dengan adanya pemain abroad tidak bisa datang, tentu kami diskusi apakah membawa skuad saat ini yang sudah dipanggil atau memanggil pemain (lain)? Tentu ini semua kembali ke coach Shin Tae-yong karena yang mempunyai hak untuk memanggil," ujarnya.
Sekedar informasi, Timnas Indonesia saat ini bergabung dalam Grup B bersama Vietnam, Myanmar, Laos, dan Filipina.
Tim Merah Putih akan menjalani laga perdana melawan Myanmar pada 9 Desember 2024.
Jelang laga ini, masih ada empat pemain lain yang juga belum bergabung dengan Timnas Indonesia.
Tiga pemain selain Justin Hubner dan Ivar Jenner, yakni ada Asnawi Mangkualam, Alfriyanto Nico, dan Hokky Caraka.
Beberapa pemain masih fokus dengan klubnya masing-masih, sehingga belum bisa bergabung dalam persiapan skuad Garuda.