Skuad Garuda hanya berjarak satu poin dari Australia di peringkat kedua, atas batas zona tim yang bisa langsung lolos ke Piala Dunia. Kebetulan, terdekat Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di kandangnya.
Duel itu bakal berlangsung 20 Maret 2025.
Meski berat, Shin Tae-yong berharap Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan atas Australia.
Sebab, jika itu terjadi, peluang Indonesia terbuka lebar.
“Pada bulan Maret tahun depan, pertandingan pertama setelah kompetisi kembali bergulir adalah melawan Australia di Australia,” kata pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dikutip Youtube Iksam hyung.
“Semoga pertandingan melawan Australia berakhir dengan baik,” tambah pelatih asal Korea Selatan itu.
Kategori :