PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Penjabat (Pj) Walikota Palembang, Ratu Dewa, tak kuasa menahan air mata.
Ketika menyaksikan pesan Almarhumah Ibunda Zalipah binti Samsudin melalui video singkat di momen peringatan hari ibu ke-95 tahun 2023.
Dalam pesan singkat yang mengandung penuh makna, Almarhummah berpesan agar tetaplah menjadi orang yang rendah hati dan tidak sombong serta tidak meninggalkan solat.
Suasana hening ketika menyaksikan video tersebut, sempat membuat haru dan sedih para tamu undangan yang berada dirumah dinas Walikota Palembang jalan tasik.
BACA JUGA:Pesan Pj Ketua TP PKK Palembang Dewi Sastriani di Peringatan Hari Ibu ke 95
Meskipun terlihat menahan rasa sedih, namun pancaran raut wajah tidak dapat disembunyikan ketika pemutaran video tersebut sedang berlangsung.
Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa dalam sambutannya mengungkapkan, jika kesuksesan yang ia raih tidak jauh dari kekuatan doa Sang Ibu.
"Ketika saya diwisuda, dan kuncir topi toga diarahkan kesebalah kiri ibu saya berbisik semoga engkau anak ku menjadi salah satu orang yang sukses dalam tamu undangan tersebut,” ujarnya mengenang.
Pada waktu itu yang hadir adalah bupati dan orang-orang sukses lainnya.
BACA JUGA:Pemkab Musi Banyuasin Selenggarakan Peringatan Hari Ibu ke-95, Ini Pesan Bupati
“Alhamdulilah doa ibu saya terkabulkan dan saya ingat betul saat itu,” katanya dengan menahan tangis.
Untuk itu, ia berpesa kepada semua yang masih memiliki kedua orang tua yang masih ada, agar bisa merawat dan mencintainya.
“Karena berkat doanyalah kita bisa sukses," ujarnya Rabu 20 Desember 2023.
Ia juga menambahkan, pada kesempatan ini, Ratu Dewa juga berharap kepada seluruh perempuan di Kota Palembang agar dapat terus meningkatkan kapasitas, kompetensi dan prestasinya.
BACA JUGA:Pimpin Rapat Persiapan Peringatan Hari Ibu ke-95, Ini Kata Penasihat DWP Muba Asna Apriyadi