LAHAT, KORANPALPRES.COM - Guna mewujudkan kelestarian fungsi lingkungan hidup dan mengurangi dampak pencemaran.
Kodim 0405/Lahat wilayah Kodam II/Swj selenggarakan kegiatan penanaman pohon pada lahan seluas lebih kurang 2,5 Hektar di Desa Mengkenang, Kecamatan Mulak Ulu, Kabupaten Lahat.
Kegiatan penanaman pohon yang dilaksanakan oleh Kodim 0405/Lahat tersebut, juga dilaksanakan secara serentak diseluruh wilayah Kodam II/Swj.
Dandim 0405/Lahat wilayah Kodam II/Swj, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP melalui Kasdim, Mayor Inf Sugeng Purwadi menjelaskan, kegiatan penanaman pohon ini bertujuan untuk mewujudkan kelestarian fungsi lingkungan hidup.
BACA JUGA:Perhatikan Gizi Anak-anak, Ini Yang Dilakukan Satgas Yonif 200/BN Dibawah Komando Kodam II/Swj
Dan mengurangi dampak pencemaran lingkungan, serta mencegah terjadinya bencana longsor maupun banjir.
"Pertama ucapan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Desa (Pemdes) Mengkenang, yang telah menyiapkan lokasi untuk penanaman bibit pohon," sebutnya, Senin 15 Januari 2024.
Ia menerangkan, dewasa ini banyak sekali kejadian banjir bandang, tanah longsor disebabkan kurangnya fungsi hutan, karena ulah manusia yang menebang dengan seenaknya.
"Ada 200 bibit pohon yang kita tanam pada kegiatan ini, diantaranya terdiri dari bibit pohon Nangka, Durian, Petai dan Alpukat," imbau dia.
BACA JUGA:Kepedulian TNI AD, Kodim 0418/Plg Wilayah Kodam II/Swj dan Pemkot ajak hijaukan Kota Palembang
BACA JUGA:Sekali lagi! Prajurit Yonif 143/TWEJ Wilayah Kodam II/Swj Kembali Juarai Lomba Lari 10K SDB Run
Ia mengajak, kepada seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama menjaga, dan merawat pohon yang telah ditanam, sehingga nantinya tanaman tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat.
"Tanaman ini harus kita pelihara dan kita rawat dengan baik, jangan di biarkan begitu saja, sehingga nantinya dapat menghasilkan buah yang dapat bermanfaat bagi masyarakat," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Mengkenang, Dalilul mengemukakan, pihaknya sangat berterima kasih kepada jajaran Kodim 0405/Lahat, dengan berbagai jenis bibit buahan maupun pohon.