Sejak 4 tahun terakhir, desa tersebut tidak lagi digenangi air.
BACA JUGA:Waspada Banjir, BNPB Muratara Prediksi Musim Hujan Akan Berlangsung Sampai Bulan Ini
“Dan baru tahun ini banjir cukup besar, ketinggiannya sampai paha orang dewasa,” jelasnya.
Sebelumnya, BMKG memprediksi jika sejumlah wilayah di Sumsel akan terjadi hujan lebat.
Prakiraan cuaca ini membuat sejumlah daerah berpotensi banjir.
Potensi hujan lebat yang dikeluarkan BMKG karena terjadinya pembentukan siklon tropis di Samudera Hindia sebelah Barat Daya Bengkulu dan Utara Australia.
BACA JUGA:PUJASUMA Sumsel Peduli Banjir Muratara, Ribuan Sembako Disalurkan
Siklon tropis ini terjadi sejak tanggal 16 Januari hingga 22 Januari 2024.
Dengan adanya potensi hujan lebat, BMKG meminta masyarakat untuk waspada banjir di Sumsel.
Selain itu, BMKG juga meminta adanya waspada hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.
Prakiraan cuaca ini berdurasi singkat yang terjadi pada siang hingga malam di beberapa wilayah daerah di Sumsel.
BACA JUGA:Tinjau Warga Terdampak Banjir, Pj Bupati Muara Enim Salurkan Bantuan Tanggap Bencana
BACA JUGA:Peduli Banjir, Pemda Muratara Ketuk Pintu Hati Para Dermawan untuk Korban yang Terdampak Banjir
Di antaranya, Prabumulih, Muara Enim, OKU, OKU Selatan, OKU Timur, Musi Rawas Utara, Lubuk Linggau, Musi Rawas.