https://palpres.bacakoran.co/

Pj Gubernur Sumsel Serahkan Sertifikat PROPER Peduli Lingkungan Hidup, 49 Perusahaan Peringkat Merah Diwarning

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni didampingi Asisten I Pemerintahan dan Kesra Setda Sumsel Edward Chandra dan Ketua Komisi IV DPRD Sumsel Holda berfoto bersama para penerima Sertifikat PROPER Periode 2022-2023.--DESDM Sumsel

"Kita akan terus berupaya melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap kegiatan pengelolaan lingkungan hidup terutama terhadap perusahaan yang masih memperoleh peringkat merah sebanyak 49 perusahaan, sehingga harapan kita pembangunan berkelanjutan dapat dicapai,” tukas Edward.

Sementara itu, Sertifikat PROPER Periode 2022-2023 diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Agus Fatoni.

BACA JUGA:Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat, Pj Gubernur Agus Fatoni Ingatkan Pentingnya Renbis dan RKA

BACA JUGA:Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Pj Gubernur Agus Fatoni Apresiasi Iklim Investasi di Muba

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Agus Fatoni mengucapkan selamat atas prestasi yang telah diraih oleh perusahaan penerima sertifikat. 

Beliau berharap di masa mendatang mereka dapat meningkatkan peringkatnya lebih baik lagi.

"Selamat untuk para penerima, penghargaan ini bentuk apresiasi dari pemerintah, karena perlu upaya bersama dalam menjaga lingkungan dikarenakan masa depan anak cucu kita tergantung lingkungan pada hari ini,” tutur Fatoni.

Sertifikat PROPER merupakan program penilaian peringkat kinerja perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup. 

BACA JUGA:Berikan Apreasiasi Inovasinya, Pj Gubernur Sumsel Lauching Website Posko Ekonomi Pemkot Prabumulih

BACA JUGA:Angka Stunting di Prabumulih Dapat Dihapuskan Tahun Ini, Pj Gubernur Agus Fatoni: Asalkan…

Program ini menjadi salah satu bentuk kebijakan pemerintah atau KLHK RI sebagai upaya meningkatkan kualitas dan pengelolaan lingkungan hidup.

Pj Gubernur Agus Fatoni mengimbau agar kinerja yang dicapai tersebut dapat dipertahankan. 

Menurut beliau, sinergi dan kolaborasi harus terus ditingkatkan, baik itu antara pemerintah provinsi maupun stakeholder.

Pemprov Sumsel kata Fatoni, telah berupaya menyatupadukan berbagai upaya yang diwujudkan melalui Gerakan Serentak. 

BACA JUGA:Launching Calendar Of Event South Sumatra 2024, Ini Harapan Pj Gubernur Agus Fatoni

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan