Dandim 0405/Lahat Pimpin Apel Sinergitas TNI-Polri, Hal Ini Jadi Titik Beratnya

Dandim 0405/Lahat, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP memberikan arahan, saat memimpin apel sinergitas TNI-Polri.--bernat

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Dandim 0405/Lahat, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIL memimpin pelaksanaan Apel Sinergitas TNI-Polri.

Kegiatan tersebut berlangsung di Mapolres Lahat, Jalan Bhayangkara Kelurahan Bandar Jaya, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.

Apel sinergitas TNI-Polri merupakan sarana untuk terus memperkuat tali silaturahmi, serta kebersamaan antara TNI-Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

Letkol Inf Asis Kamaruddin menyampaikan, bahwa apel sinergitas ini dilakukan guna meningkatkan soliditas.

BACA JUGA:Satgas Pam Puter Enggano Gotong Royong Bersama Warga Bersihkan Saluran Irigasi Sawah

BACA JUGA:13 Personel Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca Sandang Pangkat Baru di Daerah Misi Afrika Tengah

Kemudian juga menjalin sinergitas TNI bersama dengan Polri dalam melaksanakan tugas demi masyarakat dan negara.

Kebersamaan, kekompakkan dan kekeluargaan ini memang mesti saling terkoneksi dengan sangat baik.

"Sehingga didalam menjalankan tugas negara, saling bahu membahu membangun sinegeritas," sebutnya," Selasa 2 April 2024.

Ia mengucapkan, terima kasih dan apresiasi setingginya kepada prajurit Bhayangkara, atas kerjasama yang telah terjalin.

BACA JUGA:Peringati HUT Ke-3 Brigif 8/GC Melaksanakan Ziarah dan Pemberian Bansos Kepada Masyarakat

BACA JUGA:Dibandrol 25 Ribu, Hanya Dalam Waktu 1 Jam Ayam Potong Ludes di Bazar Kodam II/Swj

Sehingga, lanjut  Letkol Inf Asis Kamaruddin pada pelaksanaan Pemilu tahun 2024 berjalan dalam keadaan aman dan lancar.

"Semua ini tentu saja bukan ada sesuatu untuk  mencapai apabila sinergias antara TNI dan Polri tidak terjalin dengan erat," terangnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan