Lanosin-Yudha Melamar Bacalon Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur di 3 Partai Sekaligus, Ini Daftar Parpolnya

Enos Yudha saat mendatangi partai Golkar.-Arman-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Suhu pesta demokrasi politik di Kabupaten OKU Timur mulai sangat terasa.

Hal ini dibuktikan patahana Bakal calon Bupati dan Bakal calon Wakil Bupati OKU Timur, Ir H Lanosin MT dan HM Adi Nugraha Purna Yudha SH mendaftar di tiga partai politik sekaligus Enos-Yudha pertama kali mendatang ke DPD Partai Golkar OKU Timur.

Enos datang langsung tidak diwakili untuk mendaftar partai lambang pohon beringin ini dan Enos langsung mengembalikan berkas persyaratan. 

Ketua Penjaringan Cabup Cawabup, A Jamil Nasution SE langsung menerimanya dan disaksikan Ketua Partai Golkar OKU Timur H Beni Defitson SIP MM dan pengurus Partai Golkan lainnya.

BACA JUGA:Alpian Maskoni Berpotensi Menang Kembali di Pilkada Kota Pagar Alam, Ini Alasannya

Enos mengatakan, sebelumnya dirinya bersama pasangan telah mendaftar di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrat.

"Kami sangat berharap Golkar bisa kembali mengusung pasangan Enos-Yudha agar kami masih bisa melayani masyarakat dan membangun OKU Timur lebih maju lagi,” jelas Enos.

Menurut Enos dirinya masih ingin melanjutkan pembangunan di OKU Timur agar lebih maju lagi masyarakat akan lebih sejahtera lagi.

“Saya dan Yudha ingin sekali agar OKU Timur lebih maju dan sejahtera program program kami akan terus memperjuangkan cita-cita masyarkat,” ujarnya.

BACA JUGA:DPD PAN OKU Timur Buka Pendaftaran Bacalon Bupati di Pilkada 2024, Catat Tanggalnya

Terpisah Ketua Partai Golkar OKU Timur, H Beni Defitson SIP MM menjelaskan, penjaringan bakal calon (Bacalon) Bupati dan Bacalon Wakil Bupati OKU Timur periode 2024-2029 adalah amanah organisasi. 

Dimana pasangan Enos Yudha sudah mendaftar dan mengembalikan berkas.

Selain pasangan petahana pihaknya tidak menutup bakal calon lain untuk mendaftar ke partai Gelkar. 

“Sebab kita akan melakukan survey untuk melihat bakal calon yang akan diusung, hasil survey adalah hal yang sangat terpenting menentukan bakal calon mana yang pantas di usung,” jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan