Promosi Tambah Bintang, Brigjen Naudi Nurdika Pulang Kampung, Jabatan Apa Itu?
Suasana penyerahan cindera mata Kolonel Inf Muhammad Thohir, S.Sos., M.M dengan Brigjen TNI M Naudi Nurdika S.I.P., M.Si., M.Tr (Han), di Aula Makorem 044/Gapo, Senin 6 November 2023.-Foto: Kurniawan/palpres.bacakoran.co-
PALEMBANG – Brigjen Naudi Nurdika SIP M Si M Tr (Han) mendapat promosi tambah bintang dengan amanah baru setelah tidak lagi menjabat Komandan Korem (Danrem) 044/Gapo.
Brigjen Naudi Nurdika diinformasikan akan menambah tambah bintang dengan amanah baru sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Danpussenarmed) yang bermarkas di Cimahi, Jawa Barat.
Sementara jabatan Danrem 044/Gapo akan diisi Kolonel Inf Muhammad Thohir, S.Sos., M.M yang sebelumnya menjabat Kasrem 044/Gapo.
Hal ini diketahui dalam acara penyerahan jabatan Kasrem 044/Gapo kepada Danrem 044/Gapo Brigjen TNI M Naudi Nurdika S.I.P., M.Si., M.Tr (Han), di Aula Makorem 044/Gapo, Senin 6 November 2023.
Sementara dijadwalkan, serah terima jabatan (sertijab) Danrem 044/Gapo akan berlangsung di Makodam II/Swj, Selasa 7 November 2023.
Dalam kesempatan itu, Brigjen TNI M Naudi Nurdika SIP M Si M Tr (Han) menyampaikan kepada prajurit Korem 044/Gapo untuk melanjutkan tugas-tugas yang selama ini telah dilakukan.
"Bahkan kita harapkan kalau bisa prajut Korem 044/Gapo untuk meningkatkan kinerjanya, karena masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan," ujar Brigjen TNI Naudi.
Khususnya masalah Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang sebentar lagi akan tiba. Dan ini merupakan pesta demokrasi yang sangat besar.
"Bahkan kita sebagai seorang prajurit TNI harus netral dalam Pemilu 2024 mendatang, tidak hanya itu kita harus mengawal program Pemerintah, khususnya penyelenggaraan Pemilu ini," katanya.
Hal ini agar Pemilu 2024 berjalan lancar dan aman, lancar dan damai dalam penyelenggaraannya, sehingga Pemilu 2024 berjalan dengan semestinya.
Ia menuturkan, bahwa ia menjabat sebagai Danrem 044/Garuda Dempo selama dua tahun dua bulan.
"Saya menjabat Danrem 044/Garuda Dempo termasuk cukup lama," ungkapnya.
Dan menjalankan tugas di 044/Garuda Dempo cukup tinggi seperti penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Kathutla), pengamanan tamu VVIP, Kunjungan Kerja (Kunker) hingga kegiatan lainnya.
"Tapi alhamdulillah berkat bantuan, arahan pimpinan hingga kerjasama dengan seluruh prajurit Korem 044/Garuda Dempo. Berbagai kegiatan dapat kita laksanakan dengan baik," terangnya.