Kembalikan Formulir ke 7 Parpol, Bukti Keseriusan Bursah Zarnubi Maju Pilkada Lahat 2024
KEMBALIKAN FORMULIR : Cabup Lahat, Bursah Zarnubi SE dan jajaran, mengembalikan formulir ke DPC PPP Lahat-Bernat/koranpalpres.com-
Sementara itu, Ketua DPC PPP Lahat, Nizaruddin SH mengemukakan, pihaknya sangat terbuka bagi siapa saja, calon bupati dan wakil bupati yang maju, semuanya merupakan putra putri terbaik.
"Formulir yang dikembalikan tersebut nantinya akan kami bawa rapat internal partai, sebelum direkomendasikan nama-nama tersebut ke tingkat provinsi dan pusat," sebut dirinya.
BACA JUGA:Top 5 Brand Denim Lokal yang Bersaing di Panggung Global, Harga Terjangkau dengan Kualitas Dunia
BACA JUGA:7 Brand Denim Luar Negeri Paling Terkenal dan Awet, Rugi Banget Kalau Gak Punya Koleksinya
Karena, sambung dia, pihaknyaa memiliki mekanisme dan prosedural tersendiri untuk menentukan nama yang akan diusung dari PPP. Pun termasuk dengan kader terbaik dari kami dapat diduetkan.
"Mudah-mudahan, calon yang mengembalikan berkas dapat bersinergis serta membangun Kabupaten Lahat lebih baik," tukasnya.
Senada, Ketua DPD Partai Golkar Lahat, Sri Marhaeni Wulansih SH melalui Ketua Tim Penjaringan, Drs H Chozali Hanan MM menerangkan, pengembalian berkas formulir akan dievaluasi dengan membawa ke dalam rapat internal.
"Tentu saja, kami ada prosedural tersendiri dan melihat kriteria yang ada, setelah itu, barulah akam dikirim ke DPD Golkar Provinsi Sumsel dan DPP guna ditetapkan serta dipinang oleh Golkar," harap dirinya.
BACA JUGA:Plaza Tepian Lematang, Surganya Oleh-oleh Khas Lahat dengan Berbagai Jenis Kuliner
BACA JUGA:Wajib Dikoleksi! 7 rekomendasi Sepatu NAH Project Pria Dengan Kualitas Terbaik di 2024
Terpisah, Ketua DPC PKB Lahat, Parisman SE didampingi Ketua Tim Penjaringan, Ali Hasmi Arsyad menuturkan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas kedatangan tokoh nasional, putra asli Kabupaten Lahat asal Kikim Area yakni Bursah Zarnubi.
"In Syaa Allah, semuanya akan dilaksanakan dengan sesuai prosedur yang diterapkan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)," tukas dirinya.