Panduan Basic Skincare Pemula untuk Kulit Cerah dan Glowing, Mudah Banget dan Produknya Murah
Basic skincare adalah cara terbaik untuk menjaga kesehatan kulit--
Penggunaan cleanser atau pembersih muka adalah salah satu tahapan utama untuk kesehatan kulitmu.
BACA JUGA:Rahasia Awet Muda, Berikut 6 Kandungan Skincare dengan Formula Anti Penuaan
Jika kamu melewatkan tahapan ini, kulitmu bisa iritasi dan berjerawat.
Dalam memilih cleanser, pastikan produk cleanser yang kamu pakai lembut untuk kulitmu.
Setelah pemakaian, bilas wajah sampai bersih untuk menghindari pori-pori tersumbat dan kulit kusam. Gunakan cleanser dua kali sehari, pagi dan malam hari.
2. Double Cleansing (Opsional)
Teknik Double Cleansing yaitu Mencuci muka dengan dua jenis cleanser, biasanya oil-based cleanser dilanjutkan dengan water-based cleanser.
Ini sangat efektif setelah pemakaian makeup.
Untuk kulit berminyak, double cleansing sangat dianjurkan, namun untuk kulit kering atau sensitif, berhati-hatilah karena bisa menyebabkan over-cleansing dan iritasi.
3. Moisturizing
Moisturizer atau pelembab adalah produk skincare yang sangat penting untuk semua jenis kulit.
Kandungan antioksidan di dalamnya mengurangi inflamasi kulit dan membuat kulit terlihat lebih muda.
Kemudian dalam memilih pelembab untuk kulit normal dan berminyak, pelembab dengan tekstur gel dan cair adalah yang paling pas.