Wah! Ada Tim Audit Itwasum Polri di Mapolda Sumsel, Ini Giatnya
Tim Audit Itwasum Polri melakukan kunjungan kerja di Mapolda Sumsel dan disambut langsung oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK didampingi Irwasda Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, SH, SIK serta PJU Polda Sumsel.--Bidhumas Polda Sumsel
Sehingga dapat meningkatkan akuntabilitas dalam mempertahankan laporan keuangan Polri dengan predikat wajar tanpa pengecualian.
Sebelumnya, menyosong Indonesia Emas, Jenderal bintang dua di Polda Sumsel ini hadir di kegiatan Dialog Penguatan Internal Polri.
BACA JUGA:Lomba Setapak Perubahan Bakal Digelar Polri Untuk Umum, Ini Kata Kabid Humas Polda Sumsel
BACA JUGA:Wah! Habib Luthfi Jadi Narasumber Dalam Kegiatan Polri di The Tribrata Dharmawangsa
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Divhumas Polri dengan tema “Internalisasi Wawasan Kebangsaan dalam rangka Transformasi Polri Presisi menyongsong Indonesia Emas”.
Melalui Zoom Meeting yang berlangsung di Auditorium Lantai VII Gedung utama Presisi Mapolda Sumsel, Senin 10 Juni 2024.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK menerangkan, bahwa kegiatan ini dalam upaya meningkatkan wawasan kebangsaan dan mempersiapkan Polri menuju transformasi yang lebih presisi menyongsong Indonesia Emas.
Dalam dialog ini, para peserta mendapatkan berbagai materi dan arahan terkait pentingnya internalisasi wawasan kebangsaan dalam tubuh Polri.
BACA JUGA:Polri Kirimkan 7 Polwan Jadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji, Ini Tugasnya
BACA JUGA:Senyuman Casis Cantik Penuh Semangat Lulus Menuju Rikkes II Bintara Polri
"Materi yang disampaikan mencakup nilai-nilai kebangsaan, integritas, dan profesionalisme yang harus dipegang teguh oleh setiap anggota Polri dalam menjalankan tugasnya sehari-hari," katanya.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Sunarto menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari upaya Polri untuk terus bertransformasi dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Dialog penguatan internal seperti ini sangat penting untuk memastikan bahwa seluruh anggota Polri memiliki pemahaman yang mendalam tentang wawasan kebangsaan," katanya.
Dan siap untuk berkontribusi dalam menyongsong Indonesia Emas. "Kami di Polda Sumsel beserta jajaran berkomitmen untuk menerapkan nilai-nilai ini dalam setiap aspek tugas kami,” aku Kabid humas.
BACA JUGA:Nyaris Sempurna, Beginilah Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Aplikasi Banpol Polda Sumsel