https://palpres.bacakoran.co/

Sultan Palembang Akui Pentingnya Menjaga Arsip demi Mengetahui Sejarah Masa Lampau

Sultan Palembang Akui Pentingnya Menjaga Arsip demi Mengetahui Sejarah Masa Lampau.--kesultanan palembang darussalam for palpres.bacakoran.co

BACA JUGA:Sultan Palembang Terima Tamu dari Jawa, Ternyata Sama-Sama Keturunan Sunan Giri dan Sunan Gunung Jati

Menurut Tarbiyah, arsip bersejarah begitu penting karena menjadi bukti sejarah.

Untuk itu diberikan edukasi pada ormas, perusahaan swasta dan masyarakat tentang pentingnya melaporkan arsip atau dokumen yang bernilai sejarah.

Tanpa mereka sambung Tarbiyah, pihaknya tidak akan tahu ada dokumen atau arsip apa saja yang bernilai sejarah.

"Sejauh ini belum ada laporan arsip dari ormas, perusahaan swasta ataupun masyarakat, yang ada baru dari OPD," singgungnya.

BACA JUGA:Apresiasi Prestasi Puteri Anak Pariwisata Sumsel, Ini Harapan Sultan Palembang Darussalam

Masih kata Tarbiyah, dengan adanya arsip paling tidak ada dokumen terkait sejarah yang ada.

Dia berharap, dengan adanya Bimtek ini semua elemen masyarakat bersedia melaporkan jika memiliki atau menemukan dokumen bersejarah ke Dinas Kearsipan.

"Kita juga berusaha di Dinas Kearsipan ini ke depannya bisa jadi tempat untuk kunjungan pariwisata bagi masyarakat dan sekolah-sekolah, sehingga masyarakat akan tahu arsip-arsip yang ada," tandasnya.

Sementara itu, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Nelson Firdaus menambahkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel mendukung kegiatan yang diadakan Dinas Kearsipan Provinsi Sumsel.

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Dapat Gelar Sultan Mangku Residen Oleh Ketua Adat Komering

Permasalahan kearsipan kata Nelson, bukan hanya urusan pemerintah melainkan menjadi tanggung jawab kita semua.

"Kegiatan ini menjadi terasa penting bagi kita, untuk bersama-sama mewujudkan arsip sebagai pencatat sejarah dan arsip sebagai memori kolektif daerah," kata Nelson.

Menurut dia, masyarakat perlu sadar akan pentingnya arsip.

Arsip bukan hanya untuk sebuah lembaga, namun juga ada di masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan