Ini 6 Film Indonesia dari Berbagai Genre yang Diakui Dunia
Salah satu adegan dalam film Prenjak, film pendek Indonesia yang memukau dunia.-screenplay-
BACA JUGA:Film Berbahasa Lokal Sumsel Tayang di Bioskop, Ada Bahasa Besemah Juga Lho
Pengabdi Setan
Film ini merupakan remake dari film horor klasik Indonesia yang dirilis pada tahun 1980 dengan judul sama dan disutradarai oleh Sisworo Gautama Putra. Pengabdi Setan meraih kesuksesan besar di Indonesia dan menjadi salah satu film horor paling populer.
Sedangkan dalam film versi 2017 film ini disutradarai oleh Joko Anwar.
Pengabdi Setan menghadirkan cerita tentang keluarga Rini, yang diperankan oleh Tara Basro, dan dua adiknya yang berusaha untuk menyebuhkan ibunya yang menderita penyakit berat.
Karena kehabisan uang, keluarga Rini dipaksa untuk menjual rumah nenek mereka di desa.
Film ini berhasil menyabet film horor terbaik di gelaran Toronto After Dark Film Festival dan banyak juga penghargaan film lain.
BACA JUGA:Bikin Gregetan Warganet! Inilah 5 Fakta Menarik Film Ipar Adalah Maut, Jiwa Psikopat Skip Dulu
The Night Comes for Us
Film Indonesia yang diakui dunia selanjutnya adalah The Night Comes for Us. Ini adalah film aksi laga yang rilis tahun 2018 yang disutradarai oleh Timo Tjahjanto.
Berbagai aktor terkenal seperti Joe Taslim, Iko Uwais, Julie Estelle, Sunny Pang, dan Shareefa Daanish membintangi film ini.
The Night Comes for Us menceritakan kisah seorang mantan anggota triad, Ito, yang berusaha melarikan diri dari dunia kejahatan brutal di Jakarta.
Film menampilkan adegan aksi yang intens dan brutal, diarahkan oleh Timo Tjahjanto yang telah membuktikan dirinya dalam genre laga aksi.
Film ini diproduksi oleh Screenplay Films dan ditayangkan di layanan streaming Netflix dan menjadi film Indonesia pertama yang bisa masuk di Netflix. Film laga ini ditonton oleh ribuan atau bahkan jutaan orang di seluruh dunia.
Beberapa penghargaan didapatkan pula seperti Nominee IGN Award untuk kategori Best Action Movie di tahun 2018 dan Nominee AFCA Awards untuk kategori Best Stunts di tahun 2019.