Kunjungan Presiden di Lampung Berjalan Aman dan Lancar, Ini Sosok Jenderal Bintang 2 Pimpin Keamanan Kunker

Kunjungan kerja Presiden RI Ir. Joko Widodo selama dua hari pada Kamis 11 Juli 2024 dan Jumat 12 Juli 2024 di Provinsi Lampung berjalan aman dan lancer, hal ini dipastikan Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika selaku Pangkogasgappad Pam VVIP Ku--Pendam II Sriwijaya

BACA JUGA:Jelang Kunjungan Kerja Presiden RI, Jenderal Bintang 1 Korem Gatam Ini Memimpin Apel Gabungan

Tiba di lokasi Pompanisasi Sawah Tadah Hujan Desa Bandan Hurip Palas Presiden Joko Widodo langsung melaksanakan peninjauan mesin pompa air.

Dan bertatap muka dengan para petani sekaligus membagikan bantuan sembako sebanyak 400 kantong kepada masyarakat Desa Bandan Hurip dan Desa Mandala Sari.

Setelah itu, Presiden dan rombongan melanjutkan peninjauan fasilitas SMA Kebangsaan dan meresmikan Gedung Jokowi Learning Center (JLC).

Tampak hadir pada kegiatan tersebut, Mendag RI DR.(HC) Zulkifli Hasan, S.E., M.M., Mentan RI Dr. Ir. H. Andi Amran sulaiman, M.P., Menteri PUPR RI Dr. Ir. H. M. Basuki Hadimoeljono, M.Sc., Ph.D., Pj. Gubernur Lampung dan Kapolda Lampung.

BACA JUGA:Secara Virtual, Pejabat Korem Gatam Ini Ikut Penerimaan Kunjungan Tim Dalproggar TNI AD di Kodam II Sriwijaya

BACA JUGA:Membanggakan! Kodam II Sriwijaya Berhasil Raih 3 Kategori Juara Lomba Karya Jurnalistik TMMD Ke-120, Ini Bukti

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan