Mathew Baker Mantap Pilih Timnas Indonesia, Tolak Panggilan Timnas Australia U-17
Mathew Baker mantap pilih Timnas Indonesia, tolak panggilan Timnas Australia U-17.-Instagram/@timnas.indonesia-
“Ya, jadi begini. Matthew Baker, tadi itu sudah ada pertemuan via Zoom, antara PSSI dengan Matthew sendiri dan orang tuanya,” kata Sumardji di Jakarta, dikutip Kamis 1 Agustus 2024.
“Jadi dari hasil pertemuan itu, Matthew sendiri memilih untuk tetap berada di timnas Merah Putih. Sehingga dengan demikian, Baker tetap bergabung dengan timnas Garuda. Orang tuanya juga sangat mendukung, terutama ibu,” terang pria berkacamata itu.
BACA JUGA:Timnas Indonesia U-19 Juara Piala AFF U-19, Jens Raven Menangis Histeris, Mengapa?
BACA JUGA:Banjir Tawaran dari Klub Korea Selatan, Shin Tae-yong Setia Latih Timnas Indonesia
Diketahui, Timnas Australia U-17 baru saja mengumumkan daftar 24 pemain untuk agenda PacificAus Sports Football Tour, Rabu 31 Juli 2024.
Dari 24 pemain itu, ada nama Mathew Baker yang pernah membela Timnas Indonesia U-16.
PacificAus Sports Football Tour digunakan sebagai persiapan Australia U-17 untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 Arab Saudi.
Adapun babak kualifikasi akan digelar pada 1 hingga 9 Oktober 2024 mendatang.
Di ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Australia tergabung dalam Grup G bersama Indonesia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.
Rencananya, agenda PacificAus Sports Football Tour tersebut akan menjalani tiga pertandingan uji coba yang akan dimulai pada awal Agustus 2024 mendatang.
Jika berdasarkan regulasinya, Mathew Baker memang bisa membela Timnas Australia.
Sebab, dirinya memiliki darah Australia dari sang ayah.
Sedangkan darah Indonesia mengalir dari ibunya.
Mathew Baker lahir dan besar di Australia.
Dia juga memulai karier sepak bola di Australia.