Satlantas Polrestabes Palembang Lakukan Uji Coba Command Center Miliknya, Berikut Hasilnya
Uji coba yang dilakukan Satlantas Polrestabes Palembang terhadap Command Center berjalan dengan lancar dan mampu memberikan informasi mengenai arus lalu lintas di sejumlah ruas Jalan yang ada di Kota Palembang, Rabu Agustus 2024.--Kurniawan
"Kita membuka pelayanan untuk masyarkat, bila nantinya ada permintaan berkaitan dengan identitas kendaraan, kita telah menyiapkan posko data maupun posko penindakan hukum, jumlah kendaraan maupun kecepatan," tandasnya.
Sebelumnya, Satlantas Polrestabes Palembang bakal melakukan uji coba terhadap alat terbarunya dalam memantau lalu lintas di wilayah Palembang.
BACA JUGA:MANTAP! Tim Gabungan Polda Sumsel Melakukan Penertiban Tambang Ilegal, Berikut Lokasinya
Hal ini dikatakan oleh Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono SIK melalui Kasat Lantas, AKBP Yenni Diarty SIK, Selasa 6 Agustus 2024.
Fasilitas tersebut tidak lain Command Center yang akan dilakukan uji coba pada Rabu 7 Agustus 2024 yang akan langsung meninjau dari Mabes Polri.
"Benar ruang Command Center kita akan dilakukan uji coba pada Rabu 7 Agustus 2024, ini merupakan fasilitas yang akan kita gunakan sebagai pusat kendali hingga informasi mengenai lalu lintas di wilayah hukum kita," ujarnya.
Ruang Command Center Satlantas Polrestabes Palembang sendiri memiliki beberapa alat pendukung dalam menunjang aktivitas di ruang Command Center tersebut.
BACA JUGA:Berikut Cara Tim Gabungan Penanggulangan Karhutla Padamkan Api di Indralaya Utara
Seperti komputer dan layar monitor, dimana layar Monitor ini menampilkan peta wilayah Kota Palembang lengkap dengan identifikasi konflik dan keamanan tiap lokasi.
"Jadi akan ada personel kita yang bertugas di ruang Command Center ini, yang akan memberitahukan informasi yang disampaikan terpantau dari Command Center yang mengawasi lalu lintas di Palembang.
Selain itu juga dengan adanya Command Center, kata Kasat Lantas Polrestabes Palembang juga bisa menerima informasi lebih cepat.
"Ini bisa cepat dalam penanganan misalkan lokasi kemacetan, sehingga lebih maksimal dan cepat dalam penanganan kemacetan tersebut," bebernya.
BACA JUGA:Berikut Cara Tim Gabungan Penanggulangan Karhutla Padamkan Api di Indralaya Utara