Entaskan Angka Stunting Di Palembang, Ini Langkah Cepat Yang Diambil Pj Walikota Ratu Dewa

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa saat memberikan bantuan dalam kegiatan launching pemberian telur dan nutrisi ini penurunan angka stunting di tahun 2023-Foto:Palpres-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Upaya mengentaskan angka stunting di 18 Kecamatan, pemerintah kota (Pemkot) Palembang terus bekerja.

Melalui Bapak, Bunda Asuh agar memperhatikan asupan makanan bagi anak yang mengalami kekurangan gizi. 

Melalui kegiatan launching pemberian telur dan nutrisi ini penurunan angka stunting di tahun 2023 bisa terselesaikan dengan semagat gotong-royong para OPD.

Setelah dilantiknya para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sebagai bapak dan bunda asuh, angka stunting dari bulan agustus-oktober menurun menuju angka 484 dari sebelumnya diposisi 497.

BACA JUGA:Dorong Percepatan Penurunan Angka Stunting Melalui Kegiatan Ini

Untuk itulah, pemerintah mendorong dengan menerapkan gotong-royong dan kolaborasi bersama stakeholder yang ada.

“Ini juga tidak hanya dari unsur pemerintah, swasta pun kita libatkan libatkan, mulai dari perbankan sampai anggota TNI dan Polri," ujar Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa usai melauching pemberian telur dari bapak dan bunda asuh di18 kecamatan Senin, 20 Nopember 2023.

Lanjutnya, peran ibu PKK dan darma wanita kota Palembang salah satu penyambung dari Pemerintah ke masyarakat.

"Maka dari itu pola kolaborasi antar semua unsur yang sudah terbangun dengan baik ini tetap dipertahankan, namun ini saja tentunya tidak cukup bagi saya untuk pengoptimalisasinya masih butuh untuk kerjasama lagi guna menurunkan angka stunting," jelasnya.

BACA JUGA:Dorong Masyarakat Lahat Perangi Stunting Lewat Program B2SA, Ini Penjelasannya

Menurutnya, masalah tersebut tidak sebatas anak yang tidak cukup gizi, melainkan kepada calon ibu yang akan melakukan pernikahan harus disiapkan mulai dari mental.

“Serta memperhatikan gizi mereka dalam program pasca pernikahan menuju kehamilan," katanya.

Sebelumnya sebagai bentuk perhatian Pemerintah kota (Pemkot) Palembang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Palembang menggelar Rapat Pembentukan dan Evaluasi Jejaring Skrining Layak Hamil, ANC dan Stunting kota Palembang Tahun 2023 bersama Camat, Lurah serta pihak terkait lainnya

Kegiatan Rapat Pembentukan dan Evaluasi yang digelar di Hotel The Alts tersebut juga dibuka langsung oleh Pj Walikota Palembang, H Ratu Dewa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan