Lomba Tuang Air Paling Menantang, Warga Keban Agung Bertarung dengan Mata Tertutup, Yuk Intip Keseruannya
MATA DITUTUP : Warga Desa Keban Agung, Kecamatan Kikim Selatan sedang mengisi air ke dalam botol, tapi dengan mata tertutup-Bernat/koranpalpres.com-
LAHAT, KORANPALPRES.COM - Wow, warga di Desa Keban Agung, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat harus berjibaku dengan waktu untuk mengisi air ke dalam botol.
Tapi mereka mengisinya mesti melewati tantangan dengan mata tertutup dengan kertas karton, itupun mereka harus menggunakan gelas.
"Kita buat perlombaan yang unik dan se kreatif, ide semuanya berasal dari pengurus Karang Taruna di dukung oleh Pemerintah Desa (Pemdes)," sebut Kepala Desa (Kades), Fitra Juanda, Sabtu 17 Agustus 2024.
Salah satunya ada perlombaan tuang air ke dalam botol dengan mata tertutup, perjuangan peserta luar biasa untuk menjadi pemenang, walaupun banyak dari mereka tidak berhasil bahkan air yang dituangkan banyak terbuang.
BACA JUGA:Pimpin Upacara HUT RI ke-79, Pj Bupati Lahat Ajak Warga Perkuat Kebersamaan
BACA JUGA:Dandim 0405 Lahat Ikuti Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79 Tahun 2024, Ini Pesannya
"Tapi itulah keseruan yang kita buat semata-mata untuk menghibur masyarakat, sebab momentum Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 79 tahun ini, memang ditunggu-tunggu baik anak kecil termasuk juga orang dewasa," terangnya.
Selain itu, sambung dia, jenis perlombaan lainnya untuk anak-anak diantaranya, kelereng, estafet balon aqua gelas, makan roti, lalu tahan tawa, estafet pipet, tuang air, goyang kardus dan makan kerupuk.
"Sedangkan konsumsi dewasa meliputi, estafet balon aqua, makan kerupuk, estafet pipet, tuang air dalam aqua, ada juga goyang kardus, tarik tambang, makan kerupuk terakhir volly ball," ungkapnya.
Dia mengharapkan, sehingga perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ini sesungguhnya, benar-benar menghormati sekaligus menghargai jasa-jasa para pahlawan, yang telah membela dan merebut keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), tentunya dari tangan penjajah ingin menduduki Ibu Pertiwi.
BACA JUGA:Dandim 0405 Lahat Ikuti Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79 Tahun 2024, Ini Pesannya
BACA JUGA:Kapolres Lahat Pimpin Upacara Sakral, Malam Renungan Suci HUT RI ke-79 Bikin Haru
"Tinggal bagaimana kita sebagai anak bangsa penerus generasi muda, melanjutkan perjuangannya dengan mengisi kemerdekaan dengan hal positif, terutama mendukung program kerja pemerintah," harap Fitra Juanda.
Ia menuturkan, pihaknya sangat mendukung dan mengapresiasi sekali, terlebih lagi momentum 17 Agustus ini mari jadikan pelajaran berharga, guna mendukung visi dan misi.