https://palpres.bacakoran.co/

DPRD Sumsel Gelar Paripurna Istimewa Sambut HUT RI ke-79

Gelar Paripurna Istimewa, DPRD Sumsel Sambut HUT RI ke-79-DPRD Sumsel-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - 17 Agustus 2024, Seluruh rakyat Indonesia merayakan ulang tahun kemerdekaan  Republik Indonesia ke-79.

Salah satu agenda penting yang digelar DPRD Sumsel  yaitu rapat paripurna istimewa mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI H.Joko Widodo pada Sidang Tahunan MPR RI  secara virtual di Ruang Rapat Paripurna DPRD Sumsel, Jumat (16/8/2024).

Rapat  Paripurna Istimewa ini dihadiri Ketua DPRD Sumsel DR. Hj RA Anita Noeringhati didampingi jajaran Wakil Ketua DPRD Sumsel HM Giri Ramanda N Kiemas, Hj.Kartika Sandra Desi dan H.Muchendi Mahzareki.

Paripurna ini juga dihadiri Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi dengan sejumlah Forkompinda dan para undangan dan anggota DPRD Sumsel lainnya.

BACA JUGA:DPRD Sumsel dan Pemprov Sumsel Sepakati KUA dan PPAS APBD Sumsel 2025

BACA JUGA:Ahli Sedekah, Anggota DPRD Sumsel ini Ngaku Terinspirasi dari 2 Tokoh Berpengaruh di Bumi Sriwijaya

Acara sidang tahunan MPR, DPR, dan DPD RI dibuka oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.

Presiden Joko Widodo saat mengawali Pidato Kenegaraan HUT Kemerdekaan RI ke-79 menyampaikan, peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia ini menjadi momentum ungkapan penghargaan kepada pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia.

"Berkat perjuangan para pahlawan, Indonesia menjadi negara yang merdeka, berdaulat dan lepas dari belenggu penjajahan," ujarnya.

Perjuangan dan pengorbanan yang tulus ikhlas dari para pejuang hanya untuk kepentingan bangsa dan negara yang mereka cintai yakni tanah air Indonesia.

BACA JUGA:Sumber Inspirasi, 3 Periode Jabat DPRD Sumsel, Kisah Pengacara Kondang ini Bakal Dibukukan!

BACA JUGA:Rapat Paripurna Luar Biasa! Banggar DPRD Sumsel Sampaikan Hasil Pembahasan APBD 2023

"Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa-jasa para pahlawannya. Semoga para pejuang bangsa mendapatkan tempat yang layak disisi Tuhan yang Maha Esa," tuturnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan