https://palpres.bacakoran.co/

5 Kadus Sukanegara Lahat Sampaikan Usulan pada Musdes 2025, Ini Pinta Kades

CATAT USULAN : Tampak salah satu warga Desa Sukanegara, Kecamatan Kota Lahat sedang mencatat usulan dalam musdes TA 2025-Bernat/koranpalpres.com-

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Pemerintah Desa (Pemdes) Sukanegara, Kecamatan Kota Lahat, Kabupaten Lahat melaksanakan musyawarah desa (Musdes) tahun anggaran (TA) 2025.

Menariknya, apabila di desa lain langsung menyampaikan usulan dari hasil musyawarah dusun (Musdes), tapi untuk Pemdes Sukanegara masing-masing kepala dusun (Kadus) baru memberikan tanggapannya.

"Betul, hasil ini sudah kita himpun setelah berkoordinasi dengan masyarakat, atas usulan pembangunan infrastruktur yang mereka berikan saat Musdes," sebut Kepala Desa (Kades), Tanseri Gasali, Rabu 28 Agustus 2024.

Dia menyebutkan, untuk usulan dari kadus 1 antara lain, pengerjaan sumur bor 1 unit dan akses jalan setapak lebih kurang 100 meter, untuk Kadus 2 meliputi, rehap jalan setapak kurang lebih 100 meter serta lampu penerangan jalan sebanyak 2 unit.

BACA JUGA:Pj Bupati Lahat Launching Gerakan Like-R, Ternyata Ini Tujuan Utamanya

BACA JUGA:Srikandi Polres Lahat Gelar Goes To School, Apa Tujuannya?

"Kemudian untuk Kadus 3 seperti SPAL sepanjang 200 meter, rehap akses.jalan setapak lebih kurang 40 meter, lampu jalan serta sumur bor masing-masing 1 unit," imbaunya.

Ketua DPC APDESI Lahat ini menambahkan, untuk Kadus 4 usulannya berupa rehap jalan setapak 200 meter, SPAL dengan panjang 50 meter, kemudian lampu jalan 1 unit.

"Sedangkan Kadus 5 melaporkan usulan pembangunan siring pembuangan limbah panjang 50 meter, lampu jalan 4 unit dan pengadaan sumur bor 1 unit," terang dirinya.

Ia menerangkan, termasuk juga usulan datang dari TP PKK, Karang Taruna, Bidan Desa, Kader Posyandu telah diutarakan dan tentu saja realisasinya pada 2025.

BACA JUGA:Heboh! Musdes 2025 Desa Pulau Beringin Lahat Hasilkan 5 Kesepakatan, Apa Saja Ya...

BACA JUGA:Peran Bapak Asuh Stunting Belum Maksimal, Pj Bupati Lahat Tekankan Ini

"Alhamdulillah, semuanya berjalan sebagaimana mestinya banyak masukan, usulan yang memang semata-mata demi membangun desa untuk terus berkembang," imbau Ketua Forum Komunikasi Kepala Desa (FKKD) ini.

Sementara itu, Camat Kota Lahat, Isna Abidarda BA mengemukakan, sebelum dilaksanakan pekerjaan alangkah baiknya untuk di survei terlebih dahulu.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan