https://palpres.bacakoran.co/

Khasiat Putih Telur yang Sering Tidak Disadari

Putih telur dan banyak khasiatnya yang tidak disadari-alodoc-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Khasiat putih telur sering tidak disadari bahwa ia cukup bermanfaat untuk membantu diet. Menambahkan putih telur yang direbus maupun diolah dengan cara lain ke dalam menu dietnya setiap hari sering dipakai, terutama bagi orang-orang yang ingin meningkatkan massa otot. Juga untuk menurunkan berat badan.

Putih telur  kaya nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh secara menyeluruh dan hampir bebas lemak. Putih telur tidak mengandung kolesterol yang baik untuk kesehatan jantung.

Ini khasiat putih telur yang sering tidak disadari:

Sumber Protein Berkualitas Tinggi

BACA JUGA:5 Cara Konsumsi Ikan dengan Aman Agar Protein dan Nutrisi Terserap Maksimal, Yuk Dicoba!

Melansir dari Gutly, putih telur merupakan sumber protein berkualitas tinggi. Di dalam putih telur terkandung asam amino esensial yang dibutuhkan tubuh. Satu butir putih telur mengandung sekitar 3,6 gram protein.

Di samping itu, putih telur juga sangat rendah lemak dan kalori. Putih telur memang sering menjadi konsumsi para atlet dan binaragawan yang perlu menjaga massa otot dan membantu pemulihan otot.

Membangun Massa Otot

Sudah disebut di atas, protein memang termasuk nutrisi penting yang berguna untuk membangun dan memperbaiki otot. Sebuah putih telur bisa menjadi menu diet untuk pembentukan otot yang terbaik.

Sebab, tubuh tidak dapat memproduksi asam amino sendiri, sehingga memerlukan asupan nutrisi dari makanan. Mengonsumsi putih telur secara rutin nantinya bisa memastikan tubuh mendapatkan asupan secara optimal.

BACA JUGA:13 Pilihan Sumber Makanan Kaya Protein dan Manfaatnya, Kuy Disimak!

Juga, mengonsumsi putih telur sebelum olahraga bisa bermanfaat untuk pembentukan otot. Protein dalam putih telur akan memberikan tubuh sumber energi yang stabil selama berolahraga, membantu mencegah kerusakan otot, dan membantu pemulihan otot pasca-latihan fisik.

Menurunkan Berat Badan

Bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan, putih telur menjadi pilihan terbaik sebab putih telur termasuk makanan yang rendah kalori tapi tinggi protein. Dengan demikian bisa membuat kamu merasa kenyang untuk waktu yang lama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan