https://palpres.bacakoran.co/

Kesempatan Emas Dikunjungi DWP Kemenkeu, Melza Ayu Rahmania Promosi Pesona Koleksi Kriya Sriwijaya

Penasehat DWP Sumsel Melza Ayu Rahmania (tujuh dari kiri, berdiri) menjamu Penasehat DWP Kemenkeu RI, Christina Pusporini Messakh bersama rombongan di Kriya Sriwijaya Palembang.--Humas Pemprov Sumsel for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Setiap pasang mata niscaya mengaku betapa mempesona koleksi Kriya Sriwijaya yang berlokasi di Jalan Balap Sepeda, Lorok Pakjo, Palembang. 

Seperti diakui Penasehat DWP Kemenkeu RI, Christina Pusporini Messakh di sela kunjungan kerja ke Kota Palembang bersama rombongan, Senin, 2 September 2024.

Menurut dia, paket sajian Kota Palembang ini sangat komplet, mulai dari wastranya cantik dan indah hingga kulinernya enak-enak dan memanjakan lidah. 

“Jadi Palembang ini benar-benar paket komplet,” pujinya di hadapan Pj Ketua TP PKK Sumsel yang juga Penasehat DWP Sumsel Melza Ayu Rahmania dan jajaran. 

BACA JUGA:Meriahkan Kriya Nusa 2024, Pesona Kain Lawon Lawas Sutera Palembang Wujud Akulturasi 3 Negara

BACA JUGA:Didekorasi Sangat Tradisional, Dekranasda PALI Raih Juara I Stand Terbaik di Sriwijaya Expo 2024

Christina menyebutkan, DWP Kemenkeu dalam program kerjanya selalu melakukan kunjungan sosial dan kunjungan budaya. 

Sebelum mengunjungi Kriya Sriwijaya sambung dia, pihaknya terlebih dahulu telah melakukan bakti sosial. 

“Di Kriya Sriwijaya ini merupakan kunjungan budaya kami, untuk melihat dari dekat bagaimana kekayaan budaya Sumsel,” ujarnya.

Christina juga mengapresiasi sambutan luar biasa yang diberikan Melza bersama jajaran pengurus DWP Sumsel.

BACA JUGA:Usung Tema Kemegahan Kerajaan Sriwijaya, Sumsel Jadi Juara Umum Mobil Hias HUT Ke-44 Dekranas

BACA JUGA:Naik Kendaraan Pawai, Pj Ketua TP PKK Palembang Sapa Warga Solo Saat Hadiri Peringatan HUT Dekranas ke-44

“Saya harap sinergi dan kolaborasi antara DWP Sumsel dan DWP Kemenkeu RI dapat terus ditingkatkan di masa mendatang,” tukasnya.

Sementara memanfaatkan kesempatan emas itu, Penasehat DWP Sumsel, Melza memamerkan beraneka koleksi wastra dan kerajinan 17 Kabupaten/kota di Sumsel yang menjadi koleksi Kriya Sriwijaya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan