Mauro Zijlstra Selangkah Lagi Gabung Timnas Indonesia, Masuk Jalur Cepat Naturalisasi
Mauro Zijlstra selangkah lagi gabung Timnas Indonesia, masuk jalur cepat naturalisasi.-Instagram/@maurozijlstra-
Meskipun belum berhasil menembus skuad senior di klubnya, Zijlstra telah menunjukkan performa gemilang di level junior.
Musim lalu, ia tampil mengesankan bersama NEC Nijmegen U-21 dan U-18, dengan statistik yang patut diacungi jempol.
BACA JUGA:Inilah Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Mengalahkan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
BACA JUGA:WADUH! Dimas Drajad Kehilangan Tas Berisi Ponsel Usai Latihan Timnas Indonesia di GBK
Melansir dari Transfermarkt, Mauro Zijlstra bermain dalam 13 pertandingan di U-21 Liga 1 serta enam kali U-21 Liga 2 Belanda.
Total musim lalu ia bermain dalam 19 pertandingan bersama NEC Nijmegen.
Catatan golnya sebanyak sembilan gol.
Bukan hanya itu, Mauro Zijlstra juga sudah punya pengalaman lebih bagus.
Total, ia sudah tampil dalam 46 pertandingan di sepanjang kariernya dengan koleksi 30 gol serta 12 assist.
Banyak pihak yang menyebut bahwa performanya bahkan lebih baik daripada Rafael Struick di level junior.
Zijlstra digambarkan sebagai penyerang murni dengan insting mencetak gol yang sangat tajam.
Ia masuk dalam radar PSSI yang tengah gencar mencari pemain keturunan berkualitas untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Terlebih sang pemain memang sudah menyatakan keinginan untuk memperkuat Skuad Garuda.
Selain Mauro Zijlstra, ada juga Tim Geypens (FC Emmen) dan Dion Markx (NEC Nijmegen U-21), yang akan mengurus naturalisasi menjadi WNI.
Berbeda dengan Mauro Zijlstra, Tim Geypens dan Dion Markx lebih dulu diproyeksikan membela Timnas Indonesia U-20 yang ditargetkan lolos ke Piala Dunia U-20 2025.