https://palpres.bacakoran.co/

Resmi Hadir di Bandung, Deakin University Lancaster University Indonesia Luncurkan Program Gelar Ganda

Keunggulan berupa semua program yang ditawarkan Deakin University Lancaster University Indonesia ini telah mendapatkan persetujuan dari Pemerintah Indonesia.--dli.ac.id

BANDUNG, KORANPALPRES.COM – Deakin University Lancaster University Indonesia telah hadir di Bandung, Jawa Barat.

Lembaga pendidikan inovatif ini memperkenalkan program gelar ganda yang unik. 

Hanya dengan berkuliah dalam waktu 3 tahun di sini, mahasiswa dapat meraih gelar sarjana dari Deakin University di Australia dan Lancaster University di Inggris.

Keunggulan berupa semua program yang ditawarkan Deakin University Lancaster University Indonesia ini telah mendapatkan persetujuan dari Pemerintah Indonesia.

BACA JUGA:UIN Raden Fatah Sukses Gelar ISSHMIC 2024, Integrasikan Kearifan Warisan Budaya

BACA JUGA:Sumber Inspirasi! Guru Besar Bidang Gunung Api di Universitas Brawijaya Malang ini Ternyata Pedagang Dawet

Gelar sarjana yang diraih alumni Deakin University Lancaster University Indonesia ini setara dengan gelar Sarjana dari universitas lokal di Indonesia.

Chief Operating Officer Deakin University Lancaster University Indonesia, Prana Sudhana menuturkan, program yang mereka tawarkan ini merupakan kesempatan unik bagi mahasiswa Indonesia.

Di mana kata Sudhana, setiap lulusan Deakin University Lancaster University Indonesia mendapatkan kualifikasi kelas dunia dari 2 universitas berperingkat global. 

“Termasuk dapat menikmati manfaat tinggal dan bekerja dekat rumah, didukung oleh keluarga dan teman-teman mereka," imbuhnya.

BACA JUGA:PBAK Kanagara FDK UIN Raden Fatah 2024 Berakhir Sukses, Pidato Ketua Pelaksana Semangati Mahasiswa Baru

BACA JUGA:Gema Perubahan Makin Nyaring, Harapan Rakyat di Tengah Pilkada Serentak

Mulanya Deakin University Lancaster University Indonesia hanya menawarkan 5 program sarjana Bisnis dan Komputer. 

Mahasiswa akan memiliki beberapa jalur masuk ke program gelar sarjana ganda, termasuk jalur masuk langsung.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan