https://palpres.bacakoran.co/

FIFGROUP Dorong Pencapaian Keberlanjutan dengan Gencarkan Implementasi ESG

Program Dana Bergulir dan FIFestival, bazaar UMKM binaan yang ditujukan untuk mendukung pertumbuhan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) selaku tulang punggung dari perekonomian Indonesia.-FIFGROUP-

BACA JUGA:FIFGROUP dan BBPPMPV Cianjur Menandatangani Kesepakatan untuk Pelatihan Kultur Jaringan Bagi Guru SMK Pertania

Adapun di tahun 2023 ini diselenggarakan juga program pendukung baru bagi UMKM binaan FIFGROUP yakni FIFestival, acara bazaar UMKM binaan yang bertujuan untuk memperluas pasar dan meningkatkan motivasi bersaing UMKM, dengan hasil program memperoleh total omzet hingga Rp80,6 juta bagi 15 UMKM binaan yang terlibat. 

Pada pilar FIFGROUP Lestari, FIFGROUP yang turut mendorong pelestarian lingkungan juga telah berhasil melakukan penanaman 19.934 pohon dan mangrove sepanjang Januari - September 2023 dan akan diproyeksikan melebihi target yang sudah ditetapkan, yakni sebanyak 34.000 pohon. 

Selain itu, untuk mencegah kejadian Malaria dan Demam Berdarah di sejumlah daerah, FIFGROUP juga turut melakukan kegiatan Fogging Gratis di mana program ini telah berdampak kepada 1.679 rumah tangga di sejumlah titik di Indonesia. 

Untuk mendorong penggunaan air bersih di masyarakat FIFGROUP juga turut melakukan instalasi Pengolahan Air Limbah Komunal (IPAL) di beberapa titik.

BACA JUGA: FIFGROUP Borong 8 Penghargaan dalam Ajang Sustainability Initiatives and Warrior 2023

Tidak hanya itu, pada FIFGROUP Peduli, perusahaan juga terus menggencarkan penyaluran bantuan sosial yang diperuntukan masyarakat. 

Seluruh inisiatif tersebut selanjutnya digaungkan melalui aksi dengan tagline #CARE yang merupakan akronim dari Create Action, Rescue Earth. 

Melalui tagline tersebut perseroan membaginya menjadi tiga aksi, yaitu #CAREforGreenLiving, #CAREforWaste, dan #CAREforPeople. 

Kampanye ini ditujukan sebagai bagian dari FIFGROUP dalam menggaungkan seluruh inisiatif keberlanjutan yang dilakukan perusahaan. 

BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Airlangga Berkunjung ke FIFGROUP, Bahas Jenjang Karir Hingga Operasional Bisnis

Untuk #CAREforWaste, FIFGROUP mendorong karyawannya untuk turut berpartisipasi dengan bijak dalam menggunakan air, mengurangi penggunaan kertas yang berlebihan, hingga penggunaan botol plastik di area kantor.

Melalui #CAREfoPeople, FIFGROUP berinisiatif menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan inklusif melalui program rekrutmen untuk pegawai disabilitas dan juga program inspeksi safety riding yang ditujukan untuk meningkatkan pengetahuan karyawan dalam berkendara yang aman.

Untuk program #CAREforGreenLiving, FIFGROUP berinisiatif menciptakan kehidupan yang berkelanjutan dan mengatasi perubahan iklim, salah satunya melalui program yang mendorong karyawan untuk mengurangi jejak karbon dengan  menghemat penggunaan listrik khususnya Air Conditioner (AC) sebagai salah satu penyebab penggunaan listrik berlebihan.

Melalui seluruh inisiatif baik tersebut, diharapkan dapat mendorong pencapaian Sustainability Development Goals (SDGs) di Indonesia dan misi FIFGROUP “Membawa Kehidupan yang Lebih Baik untuk Masyarakat” dapat terwujud seiring dengan usaha perusahaan dalam bertumbuh meningkatkan kinerjanya.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan