Jangan Langsung Tergoda! Ini Waktu Terbaik Membeli iPhone Baru
Jangan langsung tergoda! ini waktu terbaik membeli iPhone baru.- GSMArena.com-
Kemudian, penurunan bakal cukup signifikan pada waktu-waktu menjelang seri iPhone terbaru selanjutnya dirilis, yakni pada sekitar bulan Agustus.
Perkiraan ini bisa ditinjau dari kasus harga iPhone 15 series.
iPhone 15 series dirilis pada September 2023 dan masuk Indonesia pada Oktober 2023.
Saat awal tiba di Indonesia, harganya iPhone 15 series mulai Rp16 jutaan hingga yang termahal Rp34 juta.
Kemudian, pada rentang Januari hingga Februari, harga iPhone 15 series turun Rp1 jutaan jadi Rp15 jutaan hingga Rp33 jutaan.
Penurunan harga iPhone 15 kembali terjadi menjelang iPhone 16 series hendak dirilis.
Pada Agustus 2024, harga iPhone 15 turun sekitar Rp2,5 jutaan dari harga awal tiba di Indonesia.
Ketika iPhone 16 dirilis, harga iPhone keluaran tahun yang lebih lama dan masih ada stoknya bakal mengalami penyesuaian pula.
Dengan kasus ini, pengguna yang memang tidak berminat membeli iPhone terbaru atau iPhone 16 series, sekarang adalah waktu yang tepat untuk membeli iPhone keluaran satu tahun atau dua tahun sebelumnya, seperti iPhone 15 atau iPhone 14.
Akan tetapi, penting diingat, pengguna harus memperhatikan stok dari iPhone keluaran tahun lama.
Pasalnya, Apple biasanya bakal menghentikan produksi dari iPhone lama ketika iPhone seri terbaru dirilis.
Sebagai contoh, sejak iPhone 16 dirilis kemarin, Apple secara resmi menghentikan penjualan iPhone 15 Pro, iPhone 15 Pro Max, dan iPhone 13.
Dengan kondisi ini, stok iPhone lama di pasaran bisa saja menipis, sehingga pengguna lebih sulit untuk mendapatkannya.
Sementara itu, jika ingin memiliki iPhone 16, tapi ingin mendapatkan harga yang tak terlalu tinggi, pengguna tak perlu segera membeli saat ini juga atau saat pertama kali tiba di Indonesia.
Pengguna bisa menanti hingga harganya sedikit turun sesuai perkiraan di atas.