Melihat Keindahan Wisata di Kota Palembang, Ada Ikon Kota Pancarkan Pesona Sejarah
Ilustrasi - Melihat Keindahan Wisata di Kota Palembang, Ada Ikon Kota Pancarkan Pesona Sejarah-Al Hadi Farid KoranPalpres.com-AlHadi
Ferris Wheel G Walk menjadi ferrish wheel pertama yang dibangun di Sumatra Selatan dan berlokasi di G Walk Palembang. Wahana ini bisa dinaiki oleh pengunjung sambil berputar layaknya roda.
Dari dalam ferrish wheel, pengunjung bisa melihat penampakan alam Palembang yang memesona dari ketinggian. Untuk jam operasionalnya berlangsung setiap Selasa sampai Minggu, pukul 15.00 hingga 22.00 WIB.
BACA JUGA:Cuma 220 Km dari Kota Palembang, Temukan Cughup Maung, Air Terjun Terindah Se-Sumatera
3. Pulau Kemaro
Gak jauh dari Benteng Kuto Besak, kalian juga bisa berwisata ke Pulau Kemaro merupakan salah satu ikonik kota Palembang.
Walaupun disebut pulau, tempat ini sendiri menyatu dengan palembang, hanya saja terpisah karena berbatasan dengan sungai.
Kalian bisa melihat pagoda yang digunakan sebagai area beribadah bagi umat Buddha etnis Tionghoa, oleh sebab itu banyak orang yang dapat mengunjungi tempat ini jika menjelang hari Raya Tahun Baru China ataupun acara besar tionghoa lainnya.
BACA JUGA:4 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Empat Lawang yang Seru, Suguhkan Panorama Alam Menakjubkan
4. De Jakabaring
Mengutip dari Instagram @dejakabaring, De Jakabaring buka mulai jam 10.00–20.00. Tempat ini merupakan tempat wisata foto yang memiliki gambar-gambar 3D.
Pengunjung bisa berburu foto di sini dengan membayar tiket sebesar Rp20.000 saat weekday dan Rp25.000 saat weekend.
Adapun lokasi De Jakabaring ada di Komplek Graha Teknologi Jakabaring, dekat Stadion Gelora Sriwijaya. Pengunjung bisa menjangkau lokasi ini hanya dalam kurun waktu 15 menit perjalanan apabila titik keberangkatan dimulai dari Jembatan Ampera.