https://palpres.bacakoran.co/

Berikan Bantuan Kambing Untuk Para Poktan, Ini Harapan Cawabup OKU Timur

Calon Wakil Bupati OKU Timur Nomor Urut 1 HM Adi Nugraha Purna Yudha SH akan memberikan beberapa ekor kambing untuk dikembangkan oleh kelompok pertanian-Foto:Arman Jaya-

MARTAPURA, KORANPALPRES.COM - Untuk meningkatkan perekonomian masyarakat beberapa desa Kecamatan Belitang Mulya, Kabupaten OKU Timur, Calon Wakil Bupati OKU Timur Nomor Urut 1 HM Adi Nugraha Purna Yudha SH akan memberikan beberapa ekor kambing untuk dikembangkan oleh kelompok pertanian (Poktan). 

Pemberian beberapa ekor kambing tersebut sebagai upaya meningkatkan perekonomian masyarakat.

Karena saat ini cukup banyak masyarakat yang mengembangkan peternakan kambing dengan konsumsi dagingnyanya yang cukup diminati konsumen. 

"Kelompok tani biasanya akan berjibaku dengan pertanian. Untuk itu saya akan mencoba memberikan bantuan berupa kambing. Coba dikembangkan dengan baik sehingga nanti bisa meningkatkan kas kelompok untuk kesejahteraan bersama, " kata Yudha. 

BACA JUGA:Kinerja Enos Yudha Hasilkan 7 Capaian Penting Selama 3 Tahun Memimpin OKU Timur

BACA JUGA:Pasangan Bacalon Bupati dan Wabup OKU Timur Enos Yudha Kembalikan Formulir ke DPD Partai Nasdem, Harapkan Ini

Menurut Yudha, dengan adanya bantuan ini diharapkan petani bisa mengembangkannya dan menjadi contoh bagi masyarakat lainnya untuk beternak kambing. 

"Cukup banyak potensi untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Tinggal bagaimana mengelolanya saja. Mudah-mudahan kedepan apa yang kita cita-citakan bisa terwujud sehingga masyarakat bisa mandiri dalam perekonomian, " katanya. 

Sementara ketua kelompok pertanian mengucapkan terimakasih atas sejumlah bantuan yang diberikan oleh Calon Wakil Bupati Nomor Urut 1 Mas Yudha.

Mereka berjanji akan berusaha semampunya untuk mengembangkan apa yang diamanahkan sehingga bisa menjadi contoh bagi kelompok pertanian lain dan masyarakat pada umumnya untuk melakukan hal serupa. 

BACA JUGA:Cawabup OKU Timur Lebih Tajir Melintir Ketimbang Bupatinya? Berikut Kekayaan Enos VS Yudha

BACA JUGA:Jelang Launching Desa Cantik Sidomulyo, BPS OKU Timur Laporkan Tingkat NTP ke Bupati Enos

"Kami akan mencoba sekuat tenaga. Memang sulit untuk mengawali. Namun nanti jika sudah berjalan semuanya akan menjadi mudah. Doakan kami agar semua yang kita harapkan bisa tercapai, " katanya. 

Sebelum meninggalkan lokasi pertemuan Yuha menyampaikan pesan dari Calon Bupati nomor urut 1 H Lanosin ST MT untuk bersatu dengan slogan "Semua untuk Satu, Satu untuk semua.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan