https://palpres.bacakoran.co/

Tutup Turnamen Tenis Meja Setkab 2023, Pramono Anung: Luar Biasa, Juaranya Kita Bersama

Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung secara resmi menutup gelaran Turnamen Tenis Meja Sekretariat Kabinet (Setkab) Tahun 2023, di Aula Gedung 3 Kementerian Sekretariat Negara, Selasa (28/11/2023)-Sekretariat Kabinet Republik Indonesia-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung secara resmi menutup gelaran Turnamen Tenis Meja Sekretariat Kabinet (Setkab) Tahun 2023, di Aula Gedung 3 Kementerian Sekretariat Negara, Selasa, 28 November 2023. 

Dikutip dari laman Sekretariat Kabinet Republik Indonesia, dalam sambutannya, Seskab mengaku sangat senang dengan antusiasme yang ditunjukkan oleh seluruh pegawai Setkab terhadap turnamen ini.

“Saya terus terang kaget sekaget-kagetnya lihat pertandingan tenis meja yang sebenarnya biasa-biasa saja tapi suporternya yang luar biasa. 

Jadi menurut saya selain juara beregu tadi yang dari Marinves [Kedeputian Bidang Kemaritiman dan Investasi], sebenarnya juaranya adalah kita bersama, karena luar biasa,” kata Seskab.

BACA JUGA:Pengucapan Sumpah Nawawi Pomolango Jadi Ketua Sementara KPK Disaksikan Presiden Jokowi

BACA JUGA:Presiden Jokowi Lantik Edy Natar Nasution Sebagai Gubernur Riau

Seskab menilai, kegiatan seperti turnamen tenis meja ini juga sangat bermanfaat untuk meningkatkan silaturahmi dan rasa persaudaraan keluarga besar Setkab. 

Terlebih Penutupan Turnamen Tenis Meja Setkab 2023 ini juga diisi oleh bazaar produk usaha mikro dan kecil (UMK) binaan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Setkab.

“Inilah menunjukkan keakraban kita bersama dalam kondisi apapun, apalagi setelah pandemi kita bisa bersyukur mengadakan acara pada hari ini,” tandasnya.

Sebelumnya, Seskab turut menyaksikan pertandingan final beregu antara Kedeputian Marinves dan Kedeputian Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK). Pertandingan dimenangkan oleh Kedeputian Marinves dengan skor 4-2.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Resmikan R20 International Summit of Religious Authorities untuk Mendorong Perdamaian Dunia

BACA JUGA:Kisah Guru Penggerak Datang Jauh dari Sigi Dapat Sepeda dari Presiden Jokowi

“Marinves hari ini seragamnya bagus mainnya bagus, luar biasa,” kata Seskab.

Sebelumnya, Deputi PMK Yuli Harsono dalam laporannya menyampaikan bahwa Turnamen Tenis Meja Setkab 2023 diikuti oleh sekitar 130 peserta dari seluruh kedeputian yang ada di Setkab. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan