Julukan Kota-kota Ini Berbau Mistis dan Magis
Kesenian debus membuat Kota Serang dan daerah Banten disebut kota debus atau kota jawara-bex-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Julukan Malang kota Apel, Garut kota Dodol dan julukan lain yang melekat di sebuah kota sering sekali kita dengar. Julukan-julukan tersebut menjadi identitas yang melekat, sering dipandang jadi kepribadian kota itu, seperti julukan kota-kota yang berbau magis dan mistis berikut ini.
Di samping mendapat julukan yang bernuansa positif, ada juga beberapa kota di Indonesia yang punya julukan bernuansa mistis.
Bisa jadi hal itu, tentunya berdasarkan berbagai kisah, cerita rakyat, legenda setempat yang ada di kota tersebut.
Beberapa kota di Indonesia berikut ini memiliki unsur mistis dilansir dari berbagai sumber:
BACA JUGA:Seram! 8 Tempat Wisata Mistis di Palembang, Bikin Bulu Kuduk Merinding!
Kota dan Julukannya yang Mistis dan Magis
1. Banyuwangi Pernah Dijuluki Kota Santet
Banyuwangi merupakan kabupaten terluas di Jawa Timur, bahkan terluas di pulau Jawa. Dengan luasnya mencapai 5.782,50 kilometer. Kota di daerah paling timur di Pulau Jawa ini memiliki julukan The Sunrise of Java.
Namun selain julukan tadi ternyata, tidak hanya mendapat julukan itu. Banyuwangi mendapat julukan lain dan erat kaitannya dengan hal mistis, yaitu Kota Santet. Julukan ini mulai disematkan semenjak peristiwa pada tahun 1998 yang ketika itu menggemparkan Banyuwangi dan juga menghebohkan nusantara.
Ketika itu terjadi peristiwa memilukan sewaktu sebanyak 100 orang lebih dibunuh atau dibantai secara misterius karena dituduh memiliki ilmu santet. Peristiwa menyedihkan tersebutlah yang hingga saat ini dikenal oleh masyarakat sebagai 'Tragedi Santet'.
BACA JUGA:7 Fakta Tersembunyi di Balik Cindonya Sungai Musi Palembang, Simpan Harta Karun Hingga Hal Mistis
2. Banten Dijuluki Tanah Jawara atau Debus