https://palpres.bacakoran.co/

Media Jepang Singgung Bertaburnya Pemain Keturunan di Timnas Indonesia, Samakan dengan China

Media Jepang singgung bertaburnya pemain keturunan di Timnas Indonesia, samakan dengan China.-pssi-

KORANPALPRES.COM - Media Jepang menyinggung bertaburnya pemain keturunan di Timnas Indonesia, menyamakannya dengan China.

Media Jepang, Nikkan Sports, menyinggung ranking FIFA hingga pemain naturalisasi Timnas Indonesia, yang merupakan mantan penggawa Timnas Belanda kelompok umur. 

Pernyataan itu dilontarkan media negeri Sakura jelang laga Timnas Indonesia vs Jepang yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat, 15 November 2024 malam WIB.

Media Jepang tersebut menyoroti jomplangnya perbedaan ranking kedua tim.

BACA JUGA:Benarkah Pemain Keturunan Mendapat Bayaran untuk Bela Timnas Indonesia? Ini Kata PSSI

BACA JUGA:Ini Posisi Kevin Diks di Timnas Indonesia Saat Lawan Arab Saudi

Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat 130 dalam ranking FIFA. 

Sementara Jepang bercokol di ranking 15 dunia. 

"Mereka (Timnas Indonesia) berada di peringkat 130 dalam peringkat FIFA dibandingkan dengan Jepang yang berada di peringkat 15," tulis Nikkan Sports.

Timnas Indonesia bersua Jepang dalam matchday lanjutan dari putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Vs Jepang Masih 10 Hari Lagi Tapi Maarten Paes Sudah OTW Jakarta, Mau Ngapain?

BACA JUGA:Eliano Reijnders Mainkan Posisi Baru Saat Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi

Selain soal ranking FIFA, media Jepang ini juga menyoroti banyak pemain keturunan di Timnas Indonesia. 

Dalam daftar 27 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong, terdapat 16 pemain yang berasal dari liga luar negeri alias abroad. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan