https://palpres.bacakoran.co/

Akan Disumpah WNI Hari Ini, Kevin Diks Ungkap Targetnya Saat Resmi Membela Timnas Indonesia Nanti

Kevin Diks akan menjalani sumpah WNI hari ini. Ia pun mengungkap targetnya saat resmi membela Timnas Indonesia.-Instagram/@kevindiks2-

KORANPALPRES.COM – Kevin Diks mengungkap targetnya saat nantinya resmi menjadi penggawa Timnas Indonesia.

Dijadwalkan bek FC Copenhagen itu akan mengambil sumpah menjadi Warga Negara Indonesia di Denmark pada Kamis, 7 November 2024 hari ini.

Untuk diketahui, hari ini merupakan batas akhir pendaftaran pemain Timnas Indonesia untuk melawan Jepang yang bakal berlangsung pada 15 November 2024 mendatang. 

Sekjen PSSI, Yunus Nusi membenarkan bahwa bek FC Copenhagen itu bakal diambil sumpah kewarganegaraan Indonesia pada hari ini. 

BACA JUGA:Kevin Diks Ambil Sumpah WNI di KBRI Copenhagen Pada 7 November

BACA JUGA:Proses Naturalisasi Kevin Diks Dikebut, Bisa Bela Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi?

Yunus Nusi menyatakan, PSSI juga telah berkoordinasi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo dan Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (Dirjen AHU), Cahyo Rahadian Muzhar.

"Benar. Kami sudah berkoordinasi dengan Menpora dan Dirjen AHU," ujar Yunus Nusi, Senin 4 November 2024 malam WIB.

Komisi X DPR RI menyetujui proses naturalisasi Kevin Diks pada Senin kemarin. 

Dengan begini, pemain FC Copenhagen itu bisa segera membela Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Bek Jepang Cemas Jelang Lawan Timnas Indonesia, Bukan pada Kualitas Lawan, Tapi...

BACA JUGA:Media Jepang Singgung Bertaburnya Pemain Keturunan di Timnas Indonesia, Samakan dengan China

Proses ini bisa rampung bisa lebih cepat dari perkiraan sebelumnya yang menyebut Kevin Diks kemungkinan baru bisa dinaturalisasi pada Maret 2025. 

Kevin Diks berharap bisa segera debut bersama Timnas Indonesia dalam lanjutan dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan