https://palpres.bacakoran.co/

Rekomendasi 4 Ponsel Dengan Harga Terjangkau Tapi Punya Kamera Telefoto

Daftar ponsel yang memiliki kamera telefoto terbaik di tahun 2024 dengan harga terjangkau--Yt/ GadgetIn

KORANPALPRES.COM - Memiliki kamera telefoto di ponsel pintar kamu bukanlah hal yang unik lagi. Saat ini banyak sekali ponsel, khususnya kelas menengah atas, yang hadir dengan lensa ini.

Daya tarik utamanya adalah kemampuan zoom jarak jauh tanpa mengorbankan kualitas gambar.

Namun, tak perlu takut jika anggaran kamu terbatas! Berikut beberapa ponsel di Indonesia yang memiliki kamera telefoto paling murah:

1. Infinix Note 11 Pro

BACA JUGA:HP 4 Jutaan Punya kamera 108MP, Cocok Buat Ngonten!

BACA JUGA:Spek Oppo Reno 13 Pro Terungkap! 4 Kamera 50MP dan Fitur Gahar Siap Bikin Kamu Tergila-gila

Infinix Note 11 Pro mungkin bisa menjadi pilihan terbaik bagi Anda dengan anggaran terbatas yang sedang mencari ponsel dengan kamera telefoto! Maklum, cuma Rp 2.399.000!

Tiga kamera belakang kamera utama 64MP, telefoto 13MP, dan ultrawide 8MP diunggulkan di Infinix Note 11 Pro.

Dengan zoom optik kamera telefoto hingga 2x, Anda dapat mengambil gambar jarak jauh dengan tajam.

Zoomnya bisa mencapai 30x jika dipasangkan dengan kamera lain! Kamera depan 16MP siap merekam momen terbaik kamu untuk selfie.

BACA JUGA:ZTE Nubia V60 Dirilis, HP Sejutaan dengan Kamera Mirip iPhone 16 Pro

BACA JUGA:5 Rekomendasi Kamera LUMIX Terbaik, Budget Murah Buat Street Photography!

CPU MediaTek Helio G96 octa-core 2,05GHz, RAM 8GB, dan penyimpanan internal 128GB memberi kekuatan pada Infinix Note 11 Pro.

Kombinasi tersebut membuat ponsel ini dapat berfungsi dengan sempurna untuk penggunaan sehari-hari, termasuk bermain game.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan