Minum Banyak Air Putih Setiap Hari Bisa Turunkan Kadar Gula Darah, Benarkah?
Apakah banyak minum air putih setiap hari bisa turunkan gula darah? Ini penjelasannya.-Pexels.com/Andrea Piacquadio-
Minuman tersebut biasanya mengandung banyak gula dan meningkatkan kadar gula darah.
BACA JUGA:5 Manfaat Buah Melon Bagi kesehatan, Ampuh Turunkan Kolesterol dan Mencegah Diabetes!
BACA JUGA:Hasil Studi: Jalan Lebih Cepat Turunkan Risiko Diabetes Tipe 2 dan Mengontrol Gula Darah
Jus buah dan air soda masih bisa kamu minum jika tidak diberi gula tambahan atau pemanis dan tidak sering atau berlebihan dikonsumsi.
Namun, kebutuhan minum air putih penderita diabetes bisa sangat bervariasi bergantung pada beberapa faktor, seperti usia, kondisi kesehatan secara menyeluruh, tingkat aktivitas, berat badan, dan cuaca.
Jika kamu menderita diabetes, cara terbaik untuk mengetahui berapa banyak air putih yang perlu kamu minum setiap hari adalah dengan berkonsultasi dengan dokter yang menanganimu.
Cara Menurunkan Gula Darah Tinggi Secara Alami
BACA JUGA:Amankah Labu Kuning Bagi Penderita Diabetes? Simak Penjelasan Ini
Menjaga agar kadar gula darah tetap stabil sangatlah penting untuk menurunkan risiko masalah kesehatan yang lebih serius.
Ada beberapa cara menurunkan gula darah tinggi secara alami, seperti:
• Mengonsumsi makanan yang bernutrisi yang mengandung lebih banyak sayur dan buah
• Menjaga agar berat badan tetap ideal Melakukan aktivitas fisik, seperti olahraga, secara teratur
• Minum air putih yang cukup, atau setidaknya delapan gelas per hari
• Memantau kadar gula darah secara teratur sehingga dapat mengetahui penyebab kenaikan dan penurunan kadar gula darah
• Makan secara teratur di waktu yang sama