Wah! Itwasda Polda Sumsel Gelar Audit PNBP

(Itwasda) Kepolisian Daerah (Polda Sumsel melakukan kegiatan audit PNBP di ruang Rapat Itwasda Polda Sumsel, yang berlokasi di lantai 3 Gedung Presisi Mapolda Sumsel.--Kurniawan

PALEMBANG - Tim Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Kepolisian Daerah (Polda) Sumsel melakukan kegiatan audit PNBP (Pendapatan Negara Bukan Pajak). 

Kegiatan ini terlaksana di ruang Rapat Itwasda Polda Sumsel, yang berlokasi di lantai 3 Gedung Presisi Mapolda Sumsel, beberapa waktu yang lalu. 

"Benar adanya kegiatan itu, dan alhamdulillah kegiatannya berjalan dengan lancar sesuai yang kita harapkan," ujar kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Supriadi MM, Jumat (20/10/2023). 

Kombes Pol Supriadi menuturkan, audit PNBP adalah kegiatan yang dilakukan untuk memeriksa pendapatan negara yang berasal dari sumber-sumber selain pajak. 

BACA JUGA:Prajurit Raider 200/BN Kunjungi Tokoh Agama Kampung Bolakme, Ada Apa?

"Pemeriksaan yang kita lakukan ini adalah bagian penting dalam memastikan keuangan negara berjalan dengan baik dan transparan," kata Kombes Pol Supriadi. 

Melalui giat ini, lanjut Kombes Pol Supriadi mengatakan, berbagai pihak terlibat dalam menjaga akuntabilitas dan integritas dalam pengelolaan dana publik. 

"Kita harapkan dalam kegiatan pihak yang terlibat dapat menjaga akuntabilitas dan integritas dalam pengelolaan dana publik," bebernya. 

Audit PNBP merupakan langkah kritis dalam memastikan dana publik digunakan sesuai dengan aturan dan manfaat terbaik bagi masyarakat. 

BACA JUGA:Sambut Hari Santri, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Akan Gelar Simposium Digitalisasi Perguruan Tinggi

"Dalam audit yang dilakukan anggota kita ini merupakan untuk memastikan dana publik digunakan sesuai dengan aturan," terangnya.

Bahkan harus bermanfaat bagi masyarakat. "Jadi harus dilakukan dengan hati-hati dalam melakukan Audit PNBP karena hal ini juga bermanfaat bagi masyarakat," bebernya.

Tidak hanya itu, lanjut Kombes Pol Supriadi menuturkan, beberapa pejabat juga hadir dalam kegiatan tersebut.

Termasuk Wakapolres OKI, Kabaglog dan personel Bagian Logistik, KBO Intelkam dan personel Satuan Intelkam.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan