https://palpres.bacakoran.co/

Pimpin Apel Pagi di Mapolres Ogan Ilir, Begini Penyampaian Wakapolres Ke Personel

Wakapolres Ogan Ilir Kompol Helmi Ardiansyah, S.H., M.H. memimpin pelaksanaan apel pagi di halaman Mapolres Ogan Ilir, apel pagi ini diikuti oleh seluruh personel Polres Ogan Ilir dan para PJU Polres.--Bidhumas Polda Sumsel

OGAN ILIR, KORANPALPRES.COM - Wakapolres Ogan Ilir Kompol Helmi Ardiansyah, S.H., M.H. memimpin pelaksanaan apel pagi di halaman Mapolres Ogan Ilir, Senin 16 Desember 2024. 

Apel pagi ini diikuti oleh seluruh personel Polres Ogan Ilir dan para Pejabat Utama (PJU) Polres.

Dalam amanatnya, Wakapolres menyampaikan bahwa apel pagi merupakan kesempatan penting bagi pimpinan untuk memberikan atensi.

Bahkan juga menyampaikan informasi terkini, serta mengevaluasi pelaksanaan tugas selama satu minggu sebelumnya. 

BACA JUGA:Ternyata Begini Langkah Polres Ogan Ilir Jaga Situasi Kambtibmas di Wilayahnya

BACA JUGA:Wah! Wakapolda Sumsel Datangi SPN Polda Sumsel, Apa Tujuannya?

Evaluasi ini, lanjut dia mengatakan, menjadi bahan koreksi dan perbaikan bagi seluruh jajaran Polres Ogan Ilir.

Menjelang pelaksanaan Operasi Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, Wakapolres menekankan kepada seluruh personel untuk segera melakukan persiapan maksimal.

Khususnya dalam pengamanan tempat ibadah seperti gereja dan lokasi-lokasi penting lainnya. 

"Langkah ini kita ambil untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat menjalankan ibadah maupun merayakan momen Nataru," ujarnya.

BACA JUGA:Kapolda Sumsel Ikuti Apel Kasatwil 2024, Untuk Apa?

BACA JUGA:Kabid Humas Polda Sumsel Ikuti Dialog Publik, Apa Tujuannya?

Selain itu, Wakapolres juga mengingatkan jajaran untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap perubahan iklim yang sedang berlangsung. 

Fenomena cuaca ekstrem seperti banjir, angin puting beliung, dan tanah longsor berpotensi terjadi di wilayah Ogan Ilir. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan