https://palpres.bacakoran.co/

Sambut Nataru, Ini Dilakukan Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa di Distrik Suru-Suru

Dalam rangka menyambut Nataru Personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Suru-Suru melaksanakan kegiatan bagi-bagi Bingkisan Natal.--Pendam II Sriwijaya

PAPUA, KORANPALPRES.COM - Dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 Personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Suru-Suru melaksanakan kegiatan bagi-bagi Bingkisan Natal.

Kemudian, Sembako dan Pelayanan Kesehatan kepada masyarakat sekitar Distrik Suru-Suru, Kabupaten Yahukimo, Papua, Ahad 22 Desember 2024.

Kegiatan ini disamping untuk berbagi kasih dengan saudara-saudara di sekeliling yang memerlukan bantuan.

Juga untuk menjaga situasi keamanan di wilayah setempat menjelang Natal dan Tahun Baru 2025 serta mempererat tali persaudaraan antar sesama umat beragama.

BACA JUGA:Secara Sukarela, Barang Ini Diserahkan Warga Ke Satgas Pamtas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa, Apa Itu?

BACA JUGA:Gelar Karya Bakti di wilayah Tugas, Ini Dilakukan Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa

Danpos Suru-Suru Lettu Inf Sutrisno mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai wujud kepedulian TNI kepada masyarakat.

Dengan harapan kasih dan kegembiraan Natal dapat dirasakan secara menyeluruh tanpa terkecuali di daerah penugasan.

"Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian dan kecintaan TNI terhadap masyarakat yang berada di Distrik Suru-Suru," ujar Lettu Inf Sutrisno.

Terutama masyarakat Kampung Bremono, Kampung See, Kampung Suru-Suru 1 Asmat dan Kampung Suru-Suru 2, Yahukimo.

BACA JUGA:Tingatkan Disiplin, Ini Satgas Pamtas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Ajarkan Ke Anak SD di Papua

BACA JUGA:Dukung Perekonomian Lokal, Ternyata Ini Cara Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa!

Kegiatan sosial ini dilaksanakan di Gereja Kemah Injil (Kingmi) Klasis Suru-Suru dengan rangkaian Ibadah bersama, pembagian Bingkisan, Sembako dan Pelayanan Kesehatan. 

Sementara itu, Pendeta Ben Payage selaku Tokoh Agama setempat mengucapkan terima kasih banyak kepada TNI.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan