https://palpres.bacakoran.co/

Cegah Banjir dan Tangkal Penyakit, Kodim 0405/Lahat Gelar Karya Bakti Bersama Masyarakat

Personel Kodim 0405/Lahat membersihkan selokan, dari sisa sampah dan kotoran dalam kegiatan bersih-bersih bersama masyarakat di Kelurahan Pasar Bawah, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.--bernard

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Cegah terjadinya banjir dan menangkal wabah penyakit di lingkungan masyarakat.

Kodim 0405/Lahat selenggarakan kegiatan karya bakti bersih-bersih bersama masyarakat di Kelurahan Pasar Bawah, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat. 

Kegiatan tersebut di fokuskan pada pembersihan sampah dan lumpur mengendap di saluran irigasi, yang berada di pasar dan di sekitar pemukiman warga.

Dandim 0405/Lahat, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP melalui Kasdim, Mayor Inf Sugeng Purwadi didampingi Pasiter, Kapten Inf Dwi Satriyo mengatakan, karya bakti ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kodam II/Swj.

BACA JUGA:Ini 5 Tragedi Kebakaran Hutan yang Paling Mematikan Sepanjang Sejarah

"Sebagai bentuk nyata kepedulian TNI kepada Masyarakat, yang dibuktikan secara langsung dengan membantu dan mengatasi kesulitan rakyat," sebut dirinya, Jumat (8/12/2023). 

Mayor Inf Sugeng Purwadi menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan secara bergotong-royong ini difokuskan pada pembersihan sampah yang berada di seputaran pasar dan lumpur yang mengendap di irigasi dekat pemukiman warga.

"Peralihan iklim dari panas ke musim penghujan, tentu saja sangat rentan dengan adanya bibit penyakit DBD, batuk, pilek dan demam," ungkap dia.

Dengan adanya kegiatan Karya Bakti tersebut, diharapkan dirinya, lingkungan menjadi bersih, sehat.

BACA JUGA:Antisipasi Bencana Alam Banjir, Kodim Sarko Gagas Karya Bakti

Dan masyarakat dapat terhindar dari berbagai macam penyakit serta untuk mengantisipasi terjadinya banjir terlebih saat ini sudah memasuki musim penghujan.

"Pembersihan sampah dan saluran irigasi yang berada di seputaran Kelurahan Pasar Bawah ini, diharapkan lingkungan menjadi bersih, sehat," harapnya.

Sehingga masyarakat dapat terhindar dari berbagai macam penyakit serta untuk mengantisipasi terjadinya banjir terlebih saat ini sudah memasuki musim penghujan.

Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya, Dandim 0405/Lahat, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP diwakili Kasdim, Mayor Inf Sugeng Purwadi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan