https://palpres.bacakoran.co/

Naturalisasi Mauro Zijlstra, Apakah Berlanjut di 2025?

Naturalisasi Mauro Zijlstra, apakah berlanjut di 2025?-Instagram/@maurozijlstra-

KORANPALPRES.COM – Mauro Zijlstra pernah mengatakan bahwa proses naturalisasinya ke Timnas Indonesia akan berlanjut pada awal 2025.

Tapi nyatanya, belum ada info terbaru terkait progres naturalisasi striker berdarah Sunda-Belanda itu.

Apakah PSSI tidak jadi memprosesnya?

YouTuber Yussa Nugraha mengatakan bahwa naturalisasi pemain FC Volendam U-21 itu harus ditunda. 

BACA JUGA:Tiga Pemain Bintang Bakal Susul Ole Romeny dan Mauro Zijlstra Gabung Timnas Indonesia, Siapa Saja?

BACA JUGA:Terungkap, Erick Thohir Ternyata Belum Pernah Bahas Naturalisasi dengan Mauro Zijlstra

Yusa mengaku informasi ihwal ditundanya proses naturalisasi itu diperoleh langsung dari Mauro Zijlstra melalui pesan Instagram.

Kepada Yussa, Mauro Zijlstra mengatakan bahwa proses naturalisasinya harus ditunda sedikit lebih lama karena PSSI sedang fokus pada Timnas Indonesia U-20. 

“Dia (Mauro Zijlstra) cerita kalau proses naturalisasinya harus menunggu sementara karena pemain U-20 Timnas Indonesia saat ini memiliki prioritas bermain di Piala Asia,” ujar Yussa Nugraha melalui Youtube-nya, Jumat 3 Januari 2025. 

Yussa melanjutkan, menurut Mauro Zijlstra, jika gelaran Piala Asia telah usai, maka PSSI akan melanjutkan proses naturalisasi pemain 19 tahun itu. 

BACA JUGA:Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, PSSI Fokus Urus Ole Romeny

BACA JUGA:Ole Romeny Jadi Dinaturalisasi, Lantas Mauro Zijlstra Bagaimana, Apakah Tidak Jadi?

“Kata dia, setelah Piala Asia selesai, baru giliran dia (dinaturalisasi),” kata Yussa.

Mauro Zijlstra memang salah satu pemain yang dikabarkan masuk ke radar naturalisasi Timnas Indonesia. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan