Siap 1000 Persen Majukan Olahraga Lahat, Ferly: Tetap Santun dan Berpikir Realistis
Ferly Sumarno Siap 1000 Persen Majukan Olahraga Lahat-Ist/koranpalpres.com-
LAHAT, KORANPALPRES.COM - Beragam isu dan klaim dari masing masing calon dan terutama dari tim pendukung calon ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Lahat.
Mulai dari jumlah dukungan atau hingga ke hal lainnya, sehingga mengesankan situasi memanas.
Ada beberapa calon mengklaim sudah memegang mulai dari 17 bahkan hingga 26 dukungan cabor.
Namun, yang menarik di salah satu kubu calon Ketua KONI Lahat, Ferly Sumarno SE nampak terkesan diam dan ayem saja, tidak menunjukkan reaksi atau tindakan apapun.
BACA JUGA:ANTUSIAS, 3 Kandidat Caketum Koni Lahat Ambil Formulir Pendaftaran, Ini Kata Ketua TPP
BACA JUGA:Koni Lahat Buka Pendaftaran Calon Ketua Periode 2025-2029, Ini Kriteria Mesti Dipenuhi
"Silahkan saja, semua bebas berkompetisi dan bersaing asalkan semua masih dalam situasi damai dan sehat," ujar dirinya, Sabtu 4 Januari 2025.
Ditambahkannya, khusus untuk tim kerja pencalonan dirinya memang diperintahkan untuk tetap senyap dan santai, namun tetap bekerja secara fokus dalam hal mempersiapkan kondisi jelang 'pertarungan' nantinya.
"Tetap santun, fokus kerja, jaga kondusifitas kabupaten secara keseluruhannya," imbau Ferly Sumarno.
Ia menuturkan, persaingan adalah hal lumrah bahkan saling klaim sudah biasa, akan tetapi terpenting dapat berkomunikasi dan berkoordinasi salah satu kunci mencapai target kemenangan.
BACA JUGA:Komitmen untuk Kemajuan Olahraga, Alfendri Ardiles Siap Maju Bursa Ketua KONI Lahat
BACA JUGA:Sukseskan Swasembada Pangan, Kodim Lahat Bakal Budidaya Padi Gogo, Disini Lokasi Tanamnya
"Kandidat yang maju merupakan putra daerah terbaik dimiliki Lahat, yang mana mereka ingin memajukan olahraga di kancah bergengsi, sah-sah saja tinggal lihat saja nantinya akan ada kejutan babak akhir," sampainya.
Terpisah, Tim kerja pencalonan Ferly Sumarno, Imam Rustandi SH menyebutkan, pencalonan Ketua KONI Kabupaten Lahat masa Bakti 2025-2028, sampai saat ini proses dan persiapan pencalonan yang ada sudah mencapai 90 persen.