https://palpres.bacakoran.co/

Semester Baru Peralatan Sekolah Diburu, Inilah Jadwal Awal Semester Genap di Beberapa Provinsi

Semester baru akan dimulai. Inilah jadwal mulai semester genap di beberapa provinsi.-web pendidikan-

PAGARALAM. KORANPALPRES.COM - Masa libur sekolah sudah hampir usai, kini saatnya memasuki semester baru. Jadwal awal semester genap di beberapa provinsi pun sudah diumumkan. 

Liburan panjang akhir semester ganjil serta Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 sudah dimanfaatkan sebagian besar siswa dengan berbagai aktivitas liburnya. Ada yang ke luar kota atau hanya liburan di rumah saja bersama keluarga.

Para murid akan kembali beraktivitas lagi di sekolah masing-masing. Mereka melakukan beberapa persiapan dilakukan untuk memulainya.

Para orang tua mulai ramai membeli peralatan kelengkapan sekolah anak-anak seperti, seragam sekolah, buku, pulpen serta peralatan sekolah lainnya. 

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP 5G Murah yang Cocok untuk Mahasiswa, Siap Hadapi Semester Baru!

BACA JUGA:Gebyar Semester Baru! Buruan ke Gramedia Ada Promo BRI Bisa Dapat Diskon Beli Alat Sekolah, Buruan...

“Rata-rata pembeli yang datang berbelanja buku tulis saja untuk anak yang baru masuk sekolah, karena kalau seragam mereka biasanya membeli akhir semester genap atau pas kenaikan kelas,” kata Mgs Husein, seorang pedagang di Pasar Dempo Permai, kemarin.

Senada pelayan toko Cipta Karya Jumli mengatakan, pembeli yang datang membeli peralatan kelengkapan sekolah seperti buku, pena dan peralatan lainnya meningkat dari hari biasanya.

“Para pembeli yang datang membeli peralatan sekolah seperti buku, pena dan peralatan lainnya meningkat dari hari biasanya, setiap hari kita bisa menjual sekitar 10 lusin buku, 12 kotak pena, 20 buah penggaris dan peralatan lainnya

Sekarang kita bisa menjual hampir 16 lusin buku, 17 kotak pena,  dan 50 penggaris,” ungkap dia. 

BACA JUGA:Menjelang Akhir Tahun Ajaran, SMKN 2 Pagaralam Lakukan Evaluasi Intern 

BACA JUGA:Peraturan Seragam Baru Siswa SD, SMP dan SMA Tahun Ajaran 2024-2025, Orang Tua Harus Tau!

Sementara itu salah seorang orang tua murid, Sri mengatakan hanya membeli buku tulis saja untuk anak-anaknya.

Karena kalau sepatu, tas atau seragam masih bagus.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan