‘Gerakan Masjid Bersih’ Kembali Hadir Bersama Wipol dan Sunlight
Kiri: Penandatanganan MoU kerja sama Gerakan Masjid Bersih 2024 antara DMI dan Unilever Indonesia melalui brand Wipol dan Sunlight oleh Dr. (H.C.) Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla – Ketua Umum DMI dan Ira Noviarti – Presiden Direktur Unilever Indonesia, disak-Unilever Indonesia-
Apalagi menjelang bulan suci Ramadhan, jamaah merasa tenang karena masjidnya bersih, jadi tenang untuk bertarawih, qiyamul-lail, mengaji, dan sebagainya.”
‘Gerakan Masjid Bersih 2024’ sebentar lagi akan digelar guna mempersiapkan bulan Ramadhan mendatang, bulan suci dimana umat Muslim akan berbondong-bondong mendatangi masjid untuk saling bersilaturrahmi dan beribadah.
BACA JUGA:Bentuk Sentra Gakkumdu, Bawaslu Prabumulih Minta Warga Lakukan Ini
BACA JUGA:Bertabur Doorprize Menarik, Beli Agya Calya DP Mulai Rp5 Jutaan,
Tentunya memastikan kebersihan dan kehigienisan masjid menjadi kunci penting agar seluruh kegiatan yang berlangsung di dalamnya menjadi lebih aman dan nyaman.
Di sela-sela acara, Anggya Kumala, Head of Home & Hygiene Unilever Indonesia menyatakan, “Kami sangat mengapresiasi kolaborasi yang telah terjalin bersama DMI sejak 2017 melalui program ‘Gerakan Masjid Bersih’.
Melihat dampak positif dan manfaat yang telah dirasakan dari program ini, maka Insya Allah jumlah masjid yang menerima manfaat akan diperluas, dengan target menjangkau 50.000 masjid di berbagai wilayah Indonesia.
Dengan demikian, diharapkan akan lebih banyak umat Muslim yang memadati masjid di bulan Ramadhan nanti karena masjid mereka menjadi lebih bersih dan higienis berkat penyaluran produk dan perangkat kebersihan, serta edukasi menjaga kebersihan di area masjid.”
BACA JUGA:Aksi Kemanusiaan Pekerja Kilang Plaju, Donorkan 333 Kantong Peringati HUT ke-66 Pertamina
BACA JUGA:XL Axiata Goes To Campus Siapkan Mahasiswa Hadapi Dunia Kerja dan Teknologi
Dipimpin oleh dua brand yang sudah sangat dekat dengan keseharian masyarakat, Wipol dan Sunlight, ‘Gerakan Masjid Bersih 2024’ akan digelar untuk menjaga kebersihan dan kehigienisan masjid secara lebih menyeluruh, sembari melibatkan partisipasi konsumen untuk turut berbagi kebaikan.
Adapun program yang akan dilakukan di antaranya:
1. Menyambut bulan Ramadhan dengan melakukan kegiatan bersih-bersih masjid bersama para Marbut dan warga sekitar di lima masjid akbar di lima kota yang tersebar di seluruh Indonesia, mulai dari wilayah Barat hingga Timur nusantara
2. Mendonasikan paket produk kebersihan bagi 50.000 masjid yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia disertai materi edukasi PHBS agar para jamaah dapat menerapkan kebiasaan baik ini tidak hanya di masjid, tetapi juga di rumah masing-masing
BACA JUGA:Emina Edukasi Mahasiswa Universitas Multi Data Palembang, Ajarkan Personal Branding