Botram Bersama Danrem, Dimana Lokasi?
Danrem Gapo Brigjen TNI Adri Koesdyanto berkumpul bersama warga Korem Gapo dalam acara Botram Bersama Danrem.--Penrem Gapo
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Danrem Gapo Brigjen TNI Adri Koesdyanto berkumpul bersama warga Korem Gapo dalam acara Botram Bersama Danrem, Jumat 24 Januari 2025.
Beralaskan daun pisang, duduk berhadap-hadapan, terlihat suasana keakraban saat Botram (makan bersama) antara Danrem Gapo bersama warga Korem Gapo.
Botram bukan hanya sekadar acara makan bersama, tetapi juga memiliki makna mendalam yang mencerminkan nilai-nilai kebersamaan, dan solidaritas di antara sesama.
Melalui botram, hubungan sosial semakin erat dan membangun keharmonisan dalam kehidupan di Korem Gapo.
BACA JUGA:Kunjungan Kerja ke Kodim Muara Enim, Ini Pesan Danrem Gapo Ke Prajurit
BACA JUGA:Ternyata Danrem Gapo Pernah Dinas di Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa, Ini Penjelasannya
Danrem menceritakan, sosok Prabu Siliwangi, Raja Toleran dari Tanah Sunda, pernah menyatukan wilayahnya tanpa senjata, hanya dengan Ngariung Botram.
“Filosofi Botram adalah kebersamaan, kita makan rame-rame. Semoga cikal bakal kegiatan yang kita mulai ini, akan berlanjut terus sehingga suasana akrab dan kebersamaan seperti ini akan terus berlangsung,” kata Danrem.
Sebelumnya, Danrem Gapo Brigjen TNI Adri Koesdyanto beserta Staf melaksanakan kunjungan kerja di Makodim Muara Enim.
Yang beralamat di Jalan Ahmad Yani, Kabupaten Muara Enim, Kamis 23 Januari 2025.
BACA JUGA:Danrem Gapo Datangi Dinas Pertanian TPH Sumsel, Begini Tujuannya
BACA JUGA: Berikan Arahan Ke Prajurit Kodim Banyuasin, Ini Kata Danrem Gapo
Saat kunker di Kodim Muara Enim, Danrem memberikan pengarahan kepada Prajurit, Persit dan PNS Kodim Muara Enim, sebagai sarana komunikasi dan silaturahmi dengan anggotanya.
“Sebagai aparat teritorial, saya sering berpesan kepada para Babinsa, dimanapun bertugas senyum adalah ibadah," ujarnya.