Banyak Orang dari Berbagai Penjuru Menyerbu dan Mengepung Pagaralam, Lho Kok?

Petugas pintu masuk objek wisata Gunung Dempo mengatakan pertambahan jumlah wisatawan selama libur lebaran meningkat signifikan.-koepalpres-
Di samping hal itu pantauan media ini di lapangan, Polres Kota Pagar Alam Polda Sumsel juga sudah menyiagakan beberapa pos pengamanan, tentunya ada Pos pelayanan dan Pos Pantau.
Pos Pantau tersebut tersebar di sejumlah titik termasuk menuju kawasan wisata Gunung Dempo, seperti yang berada di Tugu Jeep yang gunanya untuk memantau kegiatan keluar masuknya mobilitas di Kota Pagar Alam.
BACA JUGA:Wawako Bertha Siap Dukung Pengelola Desa Wisata Gunung Dempo
Tidak hanya itu Pos Pantau itu juga gunanya untuk memantau dan mengatur rekayasa lalu lintas pada saat kemacetan itu terjadi.
Kedatangan para pelancong di Pagaralam, terutama kawasan Gunung Dempo memang sudah sesuai dengan prediksi. Ribuan wisatawan menyerbu destinasi wisata favorit di Sumatera Selatan itu saat liburan panjang Ramadan dan lebaran Idulfitri 1446 H ini.
Sejumlah objek wisata yang ada di kota Pagaralam seperti kebun Teh Gunung Dempo, Tangga 2001, sampai ke Pabrik Teh dan Tugu Rimau serta Curup Mangkok dan Curup Embun di Kawasan Dempo Park, serta diserbu ribuan wisatawan baik datang dari lokal maupun pendatang pada libur panjang ini.