https://palpres.bacakoran.co/

Mobil Ini Tabrak 2 Sepeda Motor di Ogan Ilir, Satu Korban Dilarikan Kerumah Sakit

Mobil Ini Tabrak 2 Sepeda Motor di Ogan Ilir, Satu Korban Dilarikan Kerumah Sakit.-koranpalpres.com-

OGAN ILIR, KORANPALPRES.COM- Sebuah insiden lakalantas terjadi di jalan lintas Desa Kapuk, Kecamatan Pemulutan Selatan, Kabupaten Ogan Ilir, Rabu 09 April 2025 pagi.

Sebuah Mobil Toyota Rush BG 1538 NM menabrak dua sepeda motor dan satu korban harus dilarikan ke rumah sakit akibat luka serius yang dialaminya.

Menurut warga sekitar, Ismail mengatakan bahwa peristiwa kecelakaan lalulintas tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 WIB.

"Kejadiannya tadi pagi, satu pengendara sepeda motor mengalami luka serius dan harus dilarikan ke rumah sakit di Palembang," ungkapnya.

Dikatakan dia, kendaraan roda empat ini dikemudikan oleh Amrul, warga Ogan Komering Ilir (OKI), dengan melaju dari arah Palembang menuju Kayuagung. 

BACA JUGA:Kakek di Ogan Ilir Ditangkap Usai Cabuli Anak di Bawah Umur, Kamu Kenal?

BACA JUGA:6 Bedeng Hangus Terbakar di Ogan Ilir, Polisi Cek TKP dan Kumpulkan Keterangan Saksi

"Informasinya sopir mobil diduga mengantuk, sehingga kendaraan keluar jalur dan menabrak dua sepeda motor yang datang dari arah berlawanan," terangnya.

Dibeberkannya, bahwa salah satu korban yang dilarikan kerumah sakit atas nama Pitriyani (40), warga Desa Kapuk sendiri.

"Korban ini mengalami luka serius di bagian kepala dan tubuhnya, akibat terpental beberapa meter," beber Ismail.

Hal senada juga diungkapkan warga lain, Kailani menurutnya, korban terpental sekitar lebih kurang lima meter dari lokasi kejadian.

BACA JUGA:Semangat Baru Usai Lebaran, Pemkab Ogan Ilir Gelar Apel dan Halal Bihalal

BACA JUGA:Sukses Amankan Tradisi Speedboat di Lebaran Ogan Ilir, Personel Polsek Indralaya Dapatkan Ini

"Katanya, korban saat itu sedang melintas, secara tiba-tiba ditabrak mobil warna putih ini dari arah berlawanan,” katanya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan