https://palpres.bacakoran.co/

Harga Galaxy S25 Edge Muncul Diam-diam di Promo Samsung

Samsung Galaxy S25edge bocoran harganya tidak sengaja keluar-sammobile-

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Galaxy S25 Edge sudah ada bocorannya bakal hadir secepatnya di pasar tanah air. Kendati demikian kisi-kisi harganya belum dijelaskan secara gamblang.

Nah, makin dekat dengan peluncuran Samsung Galaxy S25 Edge, Samsung Canada malah gak sengaja bocorin harga resmi di situsnya. 

Harga tersebut muncul saat  Samsung menjalankan promosi untuk tablet terbaru mereka, Galaxy Tab S10 FE Series.

So, Samsung menjalankan promo bagi pelanggan di Kanada yang membeli Galaxy S25 Series atau peralatan smart appliances yang memenuhi syarat, bisa mendapatkan diskon 20 persen untuk pembelian Galaxy Tab S10 FE dan S10 FE+. 

BACA JUGA:Samsung Galaxy A26 5G: HP Kekinian Buat Lo yang Mau Tetap Eksis, Performa Negbut, Gak Bikin Dompet Menjerit!

BACA JUGA: Per April 2025 HP Samsung Galaxy Ini Tidak Bisa Update OS Lagi! Ini Daftarnya

Kalau scroll ke bawah, Samsung juga mencantumkan semua produk yang memenuhi syarat untuk promosi ini, lengkap dengan harga resminya. Tapi ada yang menarik di sini, yakni Samsung sepertinya lupa kalau Galaxy S25 Edge belum meluncur resmi.

Pasalnya, ponsel ini muncul dalam daftar yang mencakup varian 256 GB dan 512 GB. Memang sih listing-nya sudah dihapus, namun tipster Roland Quandt berhasil mengambil screenshot-nya terlebih dahulu. Hal itu terungkap lewat X (dulunya Twitter), berapa banderol harga Samsung Galaxy S25 Edge itu.

Jika mengacu  daftar ini, model 256 GB akan dijual CAD1.678,99 atau Rp20,3 jutaan dan varian 512 GB dijual CAD1.858,99 atau Rp22,5 jutaan. Tidak menutup kemungkinan ada perubahan harga yang lebih lebih rendah bila dijual di kawasan Asia, seperti Korea Selatan.

Dilansir dari dari FNNews, bocoran harga Samsung Galaxy S25 Edge di negerinya sana mulai dari KRW1,5 juta atau Rp17,5 jutaan untuk model 256 GB dan KRW1,63 juta atau Ro19,1 jutaan untuk versi 512 GB. 

BACA JUGA:Awalnya Akan Luncur 15 Mei, Debut Samsung Galaxy S25 Edge Kok Mundur ke Mei 2025?

BACA JUGA:Perbandingan HP Samsung Galaxy A06 5G vs Galaxy A16 5G, Mana yang Kamu Pilih?

Desain, Galaxy S25 Edge diperkirakan memiliki bodi ultra-ramping dengan ketebalan hanya 5,8 mm dan berat 163 gram. Bakal memakai dapur pacu  Snapdragon 8 Elite dan kamera utama 200 MP. Di samping itu, perangkat memiliki baterai yang tahan lama, meskipun laporan menyebutkan bahwa baterainya kemungkinan lebih kecil dibandingkan model Galaxy S25 lainnya.

Tidak hanya harga, timeline peluncuran dan penjualan perdana Samsung Galaxy S25 Edge juga terungkap jelas. Ponsel tersebut bakal meluncur pada 13 Mei mendatang dengan sesi pre-order dimulai keesokan harinya. Sedangkan untuk penjualan perdananya akan berlangsung pada 23 Mei 2025 nanti.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan