Langkah Strategis! PHR Zona 4 dan SKK Migas Ungkap Rencana Migas 2025 ke Pemprov Sumsel
Langkah Strategis! PHR Zona 4 dan SKK Migas Ungkap Rencana Migas 2025 ke Pemprov Sumsel--bacakoranpalpres
PRABUMULIH, KORANPALPRES.COM - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona 4 bersama SKK Migas Perwakilan Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) menyampaikan rencana dan program kerja tahun 2025 kepada jajaran Pemerintah Daerah (Pemda) Sumatera Selatan dalam Rangkaian Koordinasi Strategis yang dimulai sejak 30 April 2025.
Koordinasi mencakup kunjungan ke sejumlah pemimpin daerah, termasuk Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru; Bupati Musi Banyuasin, H. M. Toha; Bupati Muara Enim, H. Edison; serta Walikota Prabumulih, H. Arlan.
Kegiatan ini juga bertujuan memperkuat sinergi antara Pemda dengan sektor hulu migas guna mendukung keberlanjutan operasi migas dan Pembangunan wilayah.
General Manager PHR Zona 4, Djudjuwanto menegaskan komitmen perusahaan untuk mencapai target produksi nasional dan mendukung Swasembada Energi yang dicanangkan pemerintah dalam 8 program Asta Cita.
BACA JUGA:PHR Zona 4 Komitmen pada Keselamatan, Gelar Pelatihan dan Sertifikasi K3 Umum
BACA JUGA: PHR Zona 4 Meriahkan Sebaran, Wujudkan Mimpi Baju Lebaran Bagi Puluhan Anak Kurang Beruntung
"Kami mengutamakan aspek keselamatan dan lingkungan, serta berupaya memberikan dampak positif bagi sosial ekonomi masyarakat sekitar," ujarnya.
Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, menekankan peran penting SKK Migas dan mitranya dalam menjaga Sumatera Selatan sebagai salah satu penghasil migas dan minerba terbesar di Indonesia.
"Semua perusahaan yang beroperasi di sektor ini memiliki tujuan yang sama, yaitu membangun negara dari sisi masing-masing," katanya.
Senada, Bupati Musi Banyuasin, H. M. Toha, juga menyampaikan dukungan penuh terhadap pengembangan sektor hulu migas di wilayahnya.
BACA JUGA:Komitmen Ramah Lingkungan, PHR Zona 4 Raih 2 PROPER Emas dan 4 Hijau dari KLHK
BACA JUGA:PHR Zona Rokan Sambut Ramadhan dengan Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
Menurutnya, sektor migas bukan hanya menjadi motor penggerak ekonomi, tetapi juga berperan besar dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pengembangan kualitas sumber daya manusia.
Sementara itu, Bupati Muara Enim, H. Edison, berharap agar masyarakat lokal mendapatkan kesempatan berpartisipasi dalam kegiatan operasional Pertamina.