Kejari OKU Timur Laksanakan Pemotongan Hewan Kurban, Ini Lokasinya
Dalam memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 H Kejari OKU Timur melaksanakan penyembilihan hewan kurban bertempat di Halaman Kantor Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ulu Timur.--Humas Kejati Sumsel
OKU TIMUR, KORANPALPRES.COM - Dalam memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 H pada Jumat 6 Juni 2025 Kejaksaan Negeri (Kejari) Ogan Komering Ulu (OKU) Timur melaksanakan penyembilihan hewan kurban bertempat di Halaman Kantor Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ulu Timur.
"Acara ini diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh jajaran Pegawai Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ulu Timur masyarakat di Kecamatan Martapura Keabupaten Ogan Komering Ulu Timur," ujar Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Ogan Komering Ulu Timur Andri Juliansyah, S.H, M.H.
Kajari OKU Timur menyampaikan penyembelihan hewan kurban ini memiliki makna yang mendalam, dimana kita diajarkan untuk berkurban.
Bahkan juga mengorbankan sesuatu yang berharga dan menjadikan momentum Idul Adha ini sebagai refleksi diri untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT.
BACA JUGA:Kejati Sumsel Bagikan Daging Hewan Kurban, Berapa Jumlahnya?
BACA JUGA:Penyidik Kejati Sumsel Lakukan Penahanan Terhadap 2 Orang Tersangka, Apa Kasusnya
"Dengan harapan agar semangat kepedulian dan solidaritas sosial antar sesama dapat terus terjalin dan semakin kuat," katanya.
Acara penyembelihan hewan kurban di Kejaksaaan Negeri Ogan Komering Ulu Timur ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial institusi terhadap masyarakat.
Dan Kejari OKU Timur berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat.
Sementara itu, Ketua Panitia Qurban, Hafiezd, S.H yang dalam hal ini diwakilkan oleh M. Isnaini S.H menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara penyembelihan hewan kurban dengan lancar dan khidmat.
BACA JUGA:Kejati Sumsel Gelar Pra Musrenbang di Wilayahnya, Pejabat Tinggi Ini Memimpinnya, Ini Wajahnya
BACA JUGA:Kembali Kejati Sumsel Gelar JMS, Ini Sekolah Yang disasarnya
"Kita sampaikan rasa syukur atas suksesnya acara yang kita lakukan ini, hingga bisa dibangikan baging kurbannya," akunya.
Bahwa tahun ini Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ulu Timur berkurban 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing sebagai wujud rasa syukur atas nikma dan karunia yang telah Allah SWT berikan.